Sukses

Peta Sebaran Corona COVID-19 di Surabaya pada 14 April 2020

Jumlah pasien positif Corona COVID-19 bertambah di Surabaya hingga 14 April 2020. Jumlah kasus terbanyak kini ditemui di Surabaya Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah kasus positif Corona COVID-19 masih menunjukkan kenaikan di Surabaya, Jawa Timur. Dalam sehari, ada penambahan pasien positif Corona COVID-19 sebanyak 20 orang pada 14 April 2020.

Mengutip peta sebaran Corona COVID-19 lewat laman lawancovid-19, Rabu (15/4/2020), berdasarkan sumber dinas kesehatan Kota Surabaya, total keseluruhan orang dalam pemantauan (ODP) naik 49 orang menjadi 1.447 orang hingga 14 April 2020. Pada periode 13 April 2020, jumlah ODP sebanyak 1.398.

Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) naik 13 orang menjadi 536 orang hingga 14 April 2020. Jumlah pasien konfirmasi positif bertambah sekitar 20 orang menjadi 228 pasien termasuk dari luar Surabaya. Dari jumlah tersebut, 166 dalam perawatan.

Jumlah pasien di Surabaya termasuk yang terbesar di Jawa Timur pada 14 April 2020 dengan penambahan 20 orang. Kemudian Sidoarjo enam pasien, Pamekasan dua pasien, Kabupaten Malang dua pasien serta Jember, Lamongan, Gresik, Kabupaten Blitar, Kota Kediri dan Bojonegoro masing-masing satu pasien.

Tambahan tersebut pun membuat Kota Pahlawan menjadi episentrum kasus positif Corona COVID-19 di Jatim. "Hari ini yang tercatat di Surabaya positif ada 228 orang. Kemudian PDP-nya ada 536 orang," ujar Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa dalam konferensi pers di Gedung Negara Grahadi, Selasa, 14 April 2020.

Jumlah pasien konfirmasi positif Corona COVID-19 yang terbanyak kini dipegang Surabaya Timur. Jumlah pasien konfirmasi bertambah tujuh orang menjadi 71 orang di Surabaya Timur. Lalu kasus terbanyak kedua ditemui di Surabaya Selatan sebanyak 63 orang atau bertambah tiga orang.

Data lain menunjukkan ODP selesai dipantau sebanyak 536 orang. Jumlah ODP yang dipantau sebanyak 911 orang. Untuk jumlah PDP yang sembuh meningkat menjadi 152 orang.Namun, dua PDP meninggal dunia.

Pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sembuh masih tetap 34 orang dan dari luar Surabaya sebanyak lima orang. Sementara itu, pasien terkonfirmasi positif Corona COVID-19 yang meninggal bertambah tiga orang menjadi 23 orang.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Rincian per Wilayah

Surabaya Barat:

Pasien Positif: 41 Orang

Konfirmasi sembuh: 8 orang

ODP:296 orang

ODP selesai dipantau: 117 orang

ODP dipantau: 179 orang

PDP: 136 Orang

PDP sembuh: 34 orang

PDP meninggal: -

Konfirmasi meninggal: 6 orang

Surabaya Pusat:

Pasien positif: 21 orang

Konfirmasi sembuh: 3 orang

ODP: 144 orang

ODP selesai dipantau: 47 orang

ODP dipantau: 97 orang

PDP: 55 orang

PDP sehat: 18 orang

PDP meninggal: satu orang

Konfirmasi meninggal: satu orang

Surabaya Selatan:

Pasien positif: 63 orang

Konfirmasi sembuh: 17 orang

ODP: 447 orang

ODP selesai dipantau: 148 orang

ODP dipantau: 299 orang

PDP: 150 orang

PDP sembuh: 38 orang

Konfirmasi meninggal: 5 orang

3 dari 3 halaman

Selanjutnya

Surabaya Timur:

Pasien positif: 71 orang

Konfirmasi sembuh: 9 orang

ODP: 429 orang

ODP selesai dipantau: 178 orang

ODP dipantau: 251 orang

PDP: 109 orang

PDP sehat: 34 orang

PDP meninggal: -

Konfimasi meninggal: 7 orang

Surabaya Utara:

Pasien positif: 32 orang

Konfirmasi sembuh: 2 orang

Konfirmasi meninggal: 4 orang

ODP: 131 orang

ODP selesai dipantau: 46 orang

ODP dipantau: 85 orang

PDP: 86 orang

PDP sehat: 28 orang

PDP meninggal: 1 orang

Â