Sukses

Top 3 Surabaya: Data Sebaran Corona COVID-19 di Jatim Bikin Penasaran

Berikut tiga artikel terpopuler di Surabaya yang dirangkum pada Jumat, 8 Mei 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Dinamika kasus persebaran Corona COVID-19 terus bertambah di Jawa Timur (Jatim). Hari ini tercatat ada penambahan 58 kasus positif sehingga totalnya menjadi 1.220 orang, sedangkan pasien yang masih dalam perawatan sebanyak 883 orang.

"Ada tambahan 58 pasien positif COVID-19 baru di Jawa timur. Dan terbanyak berasal dari Surabaya yaitu 17 orang," ujar Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dalam konferensi pers melalui live streaming di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu malam, 6 Mei 2020.

Khofifah mengungkapkan, 58 pasien baru terpapar Corona COVID-19 itu tersebar di 17 kabupaten/ kota. Rinciannya, di Kota Surabaya 17 pasien, Sidoarjo 11 pasien, Gresik 6 pasien, Ngawi 5 pasien, dan Madiun 3 pasien.

Artikel melihat data sebaran Corona COVID-19 di Jatim pada 6 Mei 2020 menyita perhatian pembaca di Surabaya. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di Surabaya? Berikut sejumlah artikel terpopuler yang dirangkum pada Jumat, (8/5/2020):

1.Melihat Data Sebaran Corona COVID-19 di Jatim pada 6 Mei 2020

Dinamika kasus persebaran Corona COVID-19 terus bertambah di Jawa Timur (Jatim). Hari ini tercatat ada penambahan 58 kasus positif sehingga totalnya menjadi 1.220 orang, sedangkan pasien yang masih dalam perawatan sebanyak 883 orang.

"Ada tambahan 58 pasien positif COVID-19 baru di Jawa timur. Dan terbanyak berasal dari Surabaya yaitu 17 orang," ujar Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dalam konferensi pers melalui live streaming di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu malam, 6 Mei 2020.

Khofifah mengungkapkan, 58 pasien baru terpapar Corona COVID-19 itu tersebar di 17 kabupaten/ kota. Rinciannya, di Kota Surabaya 17 pasien, Sidoarjo 11 pasien, Gresik 6 pasien, Ngawi 5 pasien, dan Madiun 3 pasien.

Berita selengkapnya baca di sini

2.Perwujudan Mimpi yang Tertunda Didi Kempot di Ngawi

Pemkab Ngawi Jatim berencana menggelar konser digital untuk mengenang maestro campursari Didi Kempot yang meninggal pada Selasa, 5 Mei 2020. Konser digital bertema Covid-19 Ambyar in Memorial Didi Kempot ini menindaklanjuti rencana Didi Kempot yang ingin menggelar konser.

Sebelum meninggal, Didi Kempot memiliki rencana untuk menggelar konser digital Kangen Jawa Timur di Ngawi pada hari kedua Lebaran, yakni 25 Mei mendatang.

“Konser itu sebagai bentuk kampanye pencegahan penyebaran Covid-19 dengan mengajak masyarakat tidak mudik,” ujar Bupati Ngawi, Budi Sulistyono, seperti yang dikutip dari Antara, Kamis, 7 Mei 2020.

Berita selengkapnya baca di sini

3.Hasil Tes Swab Corona COVID-19 165 Karyawan Sampoerna Ada Titik Terang

Tim Gugus Tugas Covid-19 Jawa Timur akhirnya menemukan titik terang mengenai hasil tes swab atau polymerase chain reaction (PCR) 165 karyawan PT HM Sampoerna Tbk, yang beberapa hari ini belum diketahui keberadaannya.

"Klaster Sampoerna ini sangat ngetren. Sampai-sampai saya banyak ditanya oleh orang-orang di Jakarta," ujar Ketua Tim Kuratif Gugus Tugas Covid-19 Jawa Timur, Joni Wahyuhadi dalam konferensi pers melalui live streaming di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu malam, 6 Mei 2020.

Joni menuturkan, sebanyak 165 karyawan Sampoerna sebelumnya tes swab atau PCR mandiri oleh perusahaan, seperti yang sudah disarankan oleh pihak Dinkes Surabaya. Karyawan tersebut melakukan tes di sebuah rumah sakit swasta.

Berita selengkapnya baca di sini

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini