Sukses

Kasus Baru Corona COVID-19 Terbanyak Masih di Jawa Timur pada 29 Juni 2020

Tercatat ada tambahan pasien baru Corona COVID-19 mencapai 297 orang di Jawa Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Jawa Timur masih mencatatkan tambahan pasien baru terbanyak Corona COVID-19 pada Senin, 29 Juni 2020. Tercatat ada tambahan pasien baru Corona COVID-19 mencapai 297 orang di Jawa Timur.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto menuturkan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap 11.783 spesimen sehingga total pemeriksaan 782.383 spesimen.

Jumlah pemeriksaan sebanyak 11.783 spesimen itu seiring 46 laboratorium yang libur pada Sabtu dan Minggu karena libur hari kerja. Dari pemeriksaan itu, didapatkan 1.082 kasus konfirmasi positif Corona COVID-19 sehingga total kasus terkonfirmasi positif Corona COVID-19 menjadi 55.092 orang.

"Distribusi sebarannya Jawa Timur melaporkan 297 kasus baru dan 171 kasus sembuh," ujar Yurianto dalam konferensi pers, Senin (29/6/2020).

Berdasarkan laporan media harian COVID-19 pada pukul 12.00, Jawa Timur mencatatkan tambahan pasien baru Corona COVID-19 sebanyak 297 orang sehingga total menjadi 11.805 orang.

Jumlah pasien positif Corona COVID-19 di Jawa Timur itu masih tertinggi di Indonesia. Kemudian disusul DKI Jakarta sebanyak 11.237 orang.

Sementara itu, pasien sembuh dari Corona COVID-19 bertambah 171 orang sehingga menjadi 3.891 orang. Di satu sisi, pasien meninggal karena Corona COVID-19 sebanyak 32 orang menjadi 863 orang.

Yurianto menambahkan, Jawa Tengah melaporkan 198 kasus baru dan 43 sembuh. Sulawesi Selatan mencatat 188 kasus baru dan 52 sembuh dari Corona COVID-19, DKI Jakarta mencatatkan 125 kasus baru dan 254 kasus sembuh, Kalimantan Tengah mencatatkan 47 kasus baru dan 49 pasien sembuh dari Corona COVID-19.

"Ada 21 provinsi laporkan kasus di bawah 10 dan 13 provinsi tak ada kasus," ujar Yurianto.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Pasien Sembuh

Sejumlah provinsi pun melaporkan pasien sembuh dari Corona COVID-19 lebih banyak antara lain Papua melaporkan tiga kasus baru dan 105 sembuh dari Corona COVID-19, Sumatera Selatan 23 kasus baru dan 66 sembuh, Maluku 15 kasus baru dan 27 sembuh dari Corona COVID-19, Kepulauan Riau tanpa kasus dan enam sembuh dari Corona COVID-19.

"Total sembuh 864 orang sehingga total 23.800 orang sembuh dari Corona COVID-19. Pasien meninggal 51 orang sehingga total 2.805 orang," ujar dia.

Ia menambahkan, data pasien sembuh dari Corona COVID-19 rata-rata dunia sebanyak 54,15 persen, sedangkan nasional di bawah 41,18 persen.

"Namun mengacu pada rata-rata dunia 18 provinsi di atas rata-rata dunia, lima provinsi di atas 80 persen, seperti di Bangka Belitung, Yogyakarta, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat dan Gorontalo," kata dia.

Ia menambahkan, kalau melihat data case fatality rate (CFR), secara nasional 5,15 persen, angka ini lebih rendah dari Jepang sekitar 5,33 persen. Bahkan 23 provinsi mencatat angka kematian di bawah rata-rata dunia 5,01 persen. Sementara itu, 448 kabupaten/kota di 34 provinsi terdampak COVID-19.

"Kami yakin optimisme kesembuhan kita semakin baik," ujar dia.

Ia pun kembali mengingatkan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan. Hal itu mulai dari menjaga jarak, mengenakan masker, mencuci tangan pakai air mengalir dan sabun.