Sukses

Kompak, Ini 6 Potret Persahabatan Tiara Anugrah dan Keisya Levronka

Potret persahabatan Tiara Anugrah dan Keisya Levronka.

Liputan6.com, Jakarta Ajang kompetisi menyanyi Indonesian Idol selalu mencuri perhatian sejak pertama diselenggarakan pada 2004 silam. Indonesian Idol sudah mendebutkan penyanyi berbakat di Tanah Air. 

Berkat ajang pencarian bakat tersebut, nama Tiara Anugrah dan Keisya Levronka pun mulai dikenal luas masyarakat. Sama-sama berasal dari Jawa Timur, tak heran jika keduanya begitu dekat dan kompak. Meski Keisya harus tereliminasi terlebih dahulu, nyatanya setelah ajang tersebut keduanya tetap dekat.  

Keisya yang berasal dari Malang dan Tiara berasal dari Jember, keduanya beberapa kali menghabiskan waktu bersama. Mulai dari berlibur hingga hanya sekadar menikmati waktu untuk bersantai. 

Banyak dari penggemar mereka berdua yang salut dengan persahabatan mereka. Penasaran seperti kekompakan Tiara dan Keisya? Berikut ini 6 potret persahabatan Tiara Anugrah dan Keisya Levronka yang sama-sama finalis Indonesian Idol 2020, dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (7/7/2020).

2 dari 7 halaman

1. Hanya terpaut usia 1 tahun, membuat dua penyanyi muda ini merasa klik satu sama lain.

3 dari 7 halaman

2. Meski ajang Indonesian Idol sudah selesai, namun dua remaja asal Jawa Timur tetap akrab.

4 dari 7 halaman

3. Sama-sama berasal dari Jawa Timur, tak heran jika keduanya begitu dekat dan kompak.

5 dari 7 halaman

4. Bahkan, beberapa waktu lalu Tiara dan Keisya terlihat pergi berlibur bersama.

6 dari 7 halaman

5. Potret selfie Keisya dan Tiara, dua seleb muda berbakat ini sama-sama menawan ya!

7 dari 7 halaman

6. Enggak jarang, Keisya dan Tiara mengcover lagu bersama.

Video Terkini