Sukses

Peta Sebaran Corona COVID-19 Surabaya pada 8 Oktober 2020

Pasien meninggal karena COVID-19 di Surabaya bertambah tiga orang menjadi 1.095 orang di Surabaya hingga 8 Oktober 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Pasien positif COVID-19 bertambah 65 orang pada Kamis, 8 Oktober 2020 di Surabaya, Jawa Timur. Dengan demikian, total kasus positif COVID-19 mencapai 14.817 orang.

Sementara itu, pasien sembuh dari COVID-19 bertambah 77 orang di Surabaya. Total pasien sembuh dari COVID-19 mencapai 13.272 orang.

Di satu sisi, pasien meninggal karena COVID-19 di Surabaya bertambah tiga orang menjadi 1.095 orang.

Pasien konfirmasi dalam perawatan sebanyak 450 orang. Demikian mengutip lawancovid-19.surabaya.go.id, Jumat (9/10/2020).

Secara persentase konfirmasi COVID-19 per 8 Oktober 2020 dengan rincian konfirmasi pasien sembuh mencapai 89,57 persen atau setara 13.272, konfirmasi meninggal 1.095 atau setara 7,39 persen dan konfirmasi dalam perawatan sebanyak 450 atau setara 3,04 persen.

Untuk kasus Corona COVID-19 per wilayah per 8 Oktober 2020 di Surabaya:

Surabaya Barat:

Konfirmasi: 2.223 orang

Sembuh: 2.001 orang

Meninggal: 158 orang

Surabaya Pusat:

Konfirmasi: 1.676 orang

Sembuh: 1.473 orang

Meninggal: 163 orang

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Surabaya Utara hingga Selatan

Surabaya Utara:

Konfirmasi: 2.331 orang

Sembuh: 2.118 orang

Meninggal: 183 orang

Surabaya Timur:

Konfirmasi: 4.620 orang

Sembuh: 4.157 orang

Meninggal: 301 orang

Surabaya Selatan:

Konfirmasi: 3.967 orang

Sembuh: 3.523 orang

Meninggal: 290 orang