Liputan6.com, Jakarta - PT KAI Daop 8 Surabaya melaksanakan kegiatan pekerjaan perbaikan jalur rel di perlintasan KA Jalan Bayeman, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur pada 17-19 November 2020.
Perbaikan jalur rel sepanjang 18 meter ini untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api (KA) dan para pengguna jalan raya. Perbaikan ini meliputi pekerjaan perbaikan geometri tubuh badan rel, pengantian balok bantalan rel dan pengaspalan jalan raya yang melintas di atasnya.
Sebanyak 20 personel pekerja unit jalan rel PT KAI Daop 8 Surabaya dilibatkan untuk perbaikan jalur rel KA di Jalan Bayeman Bojonegoro selama tiga hari.
Advertisement
Baca Juga
Dengan ada pekerjaan perbaikan perlintasan jalur rel KA di Jalan Bayeman Bojonegoro, terhitung mulai 17 -19 November 2020, akan dilaksanakan rekayasa lalu lintas sebagai berikut:
• Pada 17 November 2020, jam 22:00-04:00 WIB, akan dilaksanakan perbaikan jalur rel di perlintasan sepanjang 9 meter. *Kendaraan masih bisa melintas* di sebelah jalur perlintasan yang tersisa.
• Selanjutnya pada 18 November 2020 akan dilaksanakan perbaikan jalur rel di perlintasan sepanjang 9 meter yang tersisa. *Kendaraan masih bisa melintas* di sebelah jalur perlintasan yang pada 17 November 2020 telah diperbaiki.
• Kemudian pada 19 November 2020 akan dilakukan perbaikan tahap total di sepanjang perlintasan tersebut. Di mana kurang dari 3 jam, perlintasan tersebut akan ditutup total dari jam 22:30 s/d 01:30 WIB. *Kendaraan tidak bisa melintas.*
• Tahap pengaspalan di perlintasan tersebut akan dilaksanakan sambil menunggu geometri jalur rel yang diperbaiki menjadi stabil. Biasanya membutuhkan waktu antara 3 -5 hari sejak pelaksanakan perbaikan jalur rel selesai.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Jalur Alternatif
Untuk alternatif bagi pengguna jalan raya, dari pihak Dishub Kabupaten Bojonegoro akan mengarahkan para pengguna jalan raya ke jalur alternatif yang sudah ditentukan. Kendaraan roda dua dan roda empat akan diarahkan ke jalur alternatif Barat Gardu Induk PLN Gunungsari – Kecamatan Baureno.
Sementara untuk kendaraan bus, truk dan kendaraan besar lainnya di mohon agar melewati jalur alternatif melalui kawasan Pakan Semanding lalu menuju Jembatan Widang – Kabupaten Tuban.
"Kami dari pihak PT KAI Daop 8 Surabaya mohon maaf yang sebesar – besarnya akan ketidak nyamanan bagi para pengguna jalan raya yang melintas di sekitar area proyek pekerjaan perbaikan perlintasan jalan KA di jalan Bayeman – Kec.Baureno," ujar Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Selasa (17/11/2020).
Ia menuturkan, pekerjaan perbaikan ini dilakukan guna menjamin keselamatan perjalanan KA dan para pengguna jalan raya yang melintas.
Advertisement
Tidak Ganggu Perjalanan KA
Pekerjaan perbaikan jalur rel pada perlintasan di Jalan Bayeman – Kec.Baureno tidak akan mengganggu perjalanan KA yang melintas di wilayah ini. Pekerjaan perbaikan total akan dilakukan ketika di waktu tidak ada kereta api yang melintas atau window time.
Selama pekerjaan berlangsung, kecepatan kereta api akan dikurangi dari sebelumnya 95 km/jam menjadi 20 km/jam.
Selama pekerjaan perbaikan, para petugas dari unit jalan rel PT KAI Daop 8 Surabaya akan tetap mematuhi protokol pencegahan COVID-19 yang sudah ditentukan. Salah satunya akan mengunakan masker selama pekerjaan perbaikan berlangsung.