Liputan6.com, Bondowoso - Pelayanan gratis tes usap antigen diberikan untuk santri di Situbondo yang akan kembali ke pondok pesantren.
"Santri cukup datang ke seluruh puskesmas yang tersebar di 17 kecamatan maupun tiga rumah sakit milik pemerintah daerah (RSUD dr Abdoer Rahem, Asmebagus, Besuki) hanya dengan membawa KTP elektronik atau KK," ujar Bupati Situbondo Karna Suswandi, Rabu (19/5/2021).
Ia mengemukakan, pelayanan gratis antigen untuk santri asal Situbondo yang akan kembali ke pondok pesantren dimulai Rabu, 19 Mei 2021.
Advertisement
"Untuk para santri yang akan kembali menimba ilmu di pesantren harus meluruskan niatnya yaitu semata-mata mencari ridho Allah SWT. Para santri diharapkan selalu tekun menuntut ilmu dan terus berlomba-lomba menggapai prestasi agar bisa membanggakan orang tua," tutur Bung Karna, sapaan akrabnya.
Ketua Rayon Ikatan Santri dan Alumni Salafiyah-Syafi'iyah Sukorejo (IKSASS) Situbondo Aburawi mengatakan pelayanan gratis swab antigen gratis untuk santri disambut positif santri dan wali santri.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
3.450 Santri
"Tentu ini sangat membantu, karena hasil swab antigen akan dibawa ke pesantren dan menjadi syarat santri ke pondok pesantren. Alhamdulillah Pemerintah sangat peduli dan cukup membantu santri melalui program swab antigen gratis," ujarnya.
Data diperoleh, sekitar 3.450 santri Situbondo akan kembali ke Ponpes Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo pada tanggal 21 Mei mendatang. Karena jumlah santri cukup banyak, maka swab antigen dikoordinir menjadi dua tahapan.Â
Advertisement