Sukses

"Petis" Pamekasan untuk Permudah Dapat SIM 

Satlantas Polres Pamekasan meluncurkan inovasi Pelatihan Ujian Praktik SIM atau Petis untuk pemohon SIM yang sering gagal ujian praktik.

Liputan6.com, Pamekasan - Satlantas Polres Pamekasan meluncurkan inovasi Pelatihan Ujian Praktik SIM atau Petis untuk pemohon SIM yang sering gagal ujian praktik.

"Dengan adanya program dan Inovasi Petis ini masyarakat bisa lebih mudah untuk memiliki SIM demi terwujudnya tata tertib berlalu lintas," ujar Kapolres Pamekasan, AKBP Apip Ginanjar, Senin (31/5/2021).

"Untuk waktu latihan Petis dilakukan setiap hari Jumat, pukul 13.00 WIB dan berlokasi di Lapangan uji praktik Satpas Polres Pamekasan Jalan Nyalaran, Kabupaten Pamekasan," ucapnya.

Apip menegaskan, program Petis ini tidak hanya untuk pemohon SIM C saja, namun berlaku juga kepada pemohon SIM A.

"Program Petis ini gratis, tidak dipungut biaya sepeserpun. Ini juga dalam rangkah mempertahakan wilayah bebas korupsi menuju wilayah birokrasi bersih dan melayani," ujarnya. 

Saksikan video pilihan di bawah ini: