Sukses

6 Potret Shandy Purnamasari dan Juragan 99 Jalani Ibadah Haji, Banjir Doa

Mereka bersyukur bisa kembali mengunjungi Tanah Suci.

Liputan6.com, Jakarta Hari Raya Idul Adha 2022 atau juga kerap disebut Lebaran Haji akan segera tiba. Bisa menunaikan rukun Islam yang kelima tentu merupakan harapan setiap umat Muslim. Beberapa selebriti Tanah Air pada 2022 ini berkesempatan melakukan ibadah haji.

Hal ini terlihat dari unggahan Instagram mereka. Salah satunya yang berangkat menunaikan ibadah haji adalah Shandy Purnamasari dan suaminya, Gilang Widya Pramana atau yang lebih dikenal Juragan 99. Shandy Purnamasari pun bersyukur dirinya bisa menjalani ibadah haji tahun ini.

Ia tampak begitu bahagia dapat kembali berkunjung ke Tanah Suci. Lewat Instagram pribadinya, pasangan asal Malang itu membagikan momen saat berada di sana. Tak sedikit netizen dan para sahabat yang mendoakan agar mereka diberi kelancaran selama menjalani ibadah haji.

Berikut 6 potret Shandy Purnamasari dan Juragan 99 jalani ibadah haji, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Kamis (7/7/2022).

2 dari 7 halaman

1. Shandy Purnmasari dan Gilang Widya Pramana sedang berada di Tanah Suci untuk jalani ibadah haji.

3 dari 7 halaman

2. Pasangan asal Malang, Jawa Timur ini bersyukur bisa menjalankan ibadah haji tahun ini.

4 dari 7 halaman

3. Tak sedikit netizen dan para sahabatnya mendoakan agar Shandy dan Juragan 99 diberi kelancaran saat menjalani ibadah haji.

5 dari 7 halaman

4. Tak direncanakan, Gilang pun bertemu dengan Ustaz Gus Mitfah yang juga sedang menjalankan ibadah haji

6 dari 7 halaman

5. Tak lupa mereka berfoto saat berada di depan Ka'bah. Juragan 99 tampak mengenakan kain ihram, sementara Shandy memakai gamis.

7 dari 7 halaman

6. Raut bahagia begitu terpancar dari mereka yang bisa kembali mengunjungi Tanah Suci.