Liputan6.com, Surabaya - Upacara Hari Ulang Tahun Ke-77 RI di Gedung Negara Grahadi pada 17 Agustus 2022 akan dimeriahkan penampilan tarian kolosal Sumpah Amukti Palapa serta atraksi dari kebudayaan Jawa Timur lainnya.
"Saat upacara pengibaran bendera juga ada Reog Ponorogo serta penampilan drum band yang dibawakan SMAN Taruna Brawijaya," ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Jatim Mohammad Ali Kuncoro di Surabaya, Selasa (16/8/2022), dikutip dari Antara.
Upacara detik-detik proklamasi akan dimulai pukul 10.00 WIB dan dipimpin oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa sebagai inspektur upacara.
Advertisement
Setelah rangkaian upacara selesai, Gubernur bersama Wakil Gubernur Jatim Elestianto Dardak beserta jajaran melakukan resepsi kenegaraan di Grahadi.
Nantinya, orang nomor satu dan dua di Pemprov Jatim tersebut akan menerima ucapan selamat dari pemimpin negara sahabat yang berada di Surabaya dan didampingi Sekdaprov Adhy Karyono beserta kepala OPD setempat.
Seusai resepsi Kenegaraan, Gubernur bersama Wagub melakukan tasyakuran bersama veteran, perintis kemerdekaan, janda perintis kemerdekaan di Gedung Negara Grahadi Surabaya.
Sedangkan, pada sore harinya atau saat Upacara Penurunan Bendera akan dilaksanakan mulai pukul 17.00 WIB.
Sebelum dimulai upacara, di halaman Grahadi akan digelar karnaval Fesyen Maduranese dan Majapahit, Tarian Kolosal Perjuangan, serta Drum Band Taruna Angkasa.
Lebih Meriah
Ali Kuncoro menyampaikan bahwa upacara HUT Ke-77 RI tahun ini berbeda dibandingkan sebelumnya karena melibatkan masyarakat umum datang.
"Kali ini upacaranya memang istimewa. Sebab, masyarakat diundang untuk mengikuti pada detik-detik proklamasi penurunan bendera," ucap dia.
Untuk sesi upacara pengibaran bendera disediakan sebanyak 500 undangan, sedangkan pada pelaksanaan penurunan bendera sebanyak 750 undangan.
Bagi masyarakat yang sudah mendaftar, ada ketentuan mengikuti upacara bendera yakni wajib mengenakan pakaian batik lengan panjang bagi pria dan pakaian sopan bagi wanita.
Advertisement