Sukses

BPBD Lumajang Buka Call Center Bencana, Catat Nomornya

Diketahui, sepekan lalu dua desa di Lumajang, yaitu Desa Ranu Pani dan Argosari diterjang banjir dan tanah longsor akibat diguyur hujan lebat.

Liputan6.com, Lumajang - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang membuka pelayanan penanggulangan bencana melalui Call Center maupun radio Handy Talky (HT).

Kepala Bidang Pencegahan, Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Lumajang Wawan Hadi Siswoyo menerangkan, bahwa jika terjadi bencana di sekitar, masyarakat bisa menghubungi Call Center Pusdalops BPBD di nomor 081234570077, Repeater BPBD pada 162.130 MHz input 158.365 MHz (Tone 123.0), dan layanan bisa dihubungi 24 jam.

Menurut Wawan, disaat curah hujan tinggi, biasa potensi bencana alam yang perlu diwaspadai adalah bencana hidrometeorologi di antaranya, gelombang laut tinggi, banjir, angin kencang, puting beliung, dan longsor.

"Masyarakat jika di daerahnya terjadi banjir atau angin putting beliung silakan langsung menghubungi Call Center yang sudah tersedia itu, Isnyaallah TRC BPBD Lumajang siaga 24 jam," paparnya.

Masyarakat diimbau untuk melakukan penataan lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan, membersihkan saluran irigasi atau sungai, serta memangkas ranting dan dahan pohon yang rapuh dan lapuk.

2 dari 2 halaman

Banjir Bandang

“Intinya untuk mencegah bencana hidrometereologi, seperti banjir dan tanah longsor kita harus menjaga lingkungan kita, tidak membuang sampah sembarangan," katanya.

Diketahui, sepekan lalu dua desa di Lumajang, yaitu Desa Ranu Pani dan Argosari diterjang banjir dan tanah longsor akibat diguyur hujan lebat.

Akibatanya belasan rumah rusak dan akses jalan di sejumlah titik tidak bisa dilalui akibat terendam lumpur dan tertimbun material longsoran. Beruntung tidak ada korban jiwa.