Sukses

Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Tutup 24 Jam Saat Nyepi, Catat Tanggal dan Jamnya

Penutupan kedua Pelabuhan dilakukan sejak hari Selasa (22/3/2023) pukul 23.59 Wib atau 00.00 Wita. Penyebrangan bakal dibuka kembali Kamis (23/3/2023) pukul 05.30 Wib dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi.

Liputan6.com, Banyuwangi - Otoritas Pelabuhan Ketapang Banyuwangi akan menutup operasional Penyeberangan Ketapang- Gilimanuk selama 24 jam saat Hari Raya Nyepi 2023.

Penutupan kedua Pelabuhan dilakukan sejak hari Selasa (22/3/2023) pukul 23.59 Wib atau 00.00 Wita. Penyebrangan bakal dibuka kembali Kamis (23/3/2023) pukul 05.30 Wib dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi.

“Penutupan Pelabuhan ini untuk menghormati umat Hindu di Pulau Bali yang sedang melaksanakan catur brata Nyepi. Sehingga kedua Pelabuhan ditutup dan tidak ada aktivitas selama 24 jam,” ujar General Manajer PT ASDP Ketapang Banyuwangi Muhammad Yasin, Rabu (15/3/2023).

Kata Yasin, terkait rencana penutupan ini, PT ASDP Ketapang telah mengintruksikan operator pelayaran yang beroipersi di Pelabuhan Ketapang dan Gilimanuk  untuk sosialisasi kepada seluruh pengguna jasa pelayanan.

“Kami juga sudah mulai sosialisasi, baik melalui media sosial maupun intruksi kepada seluruh operator pelayaran agar mensosialisasaikan kepada para penumpang bahwa akan ada penutupan selama 24 jam,” tambahnya.

Untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan di kedua Pelabuhan, PT ASDP Ketapang telah menyiapkan 52 armada kapal. Dari Jumlah tersebut 28 armada kapal dioperasikan untuk melayani kendaraan yang hendak menyebrang ke Pulau Bali dan sebaliknya.

“Agar penumpukan kendaraan cepat terurai, kami juga akan mempercepat bongkar muat kapal dari yang sebelumnya 1 jam menjadi 30 menit. Sedangkan kapal yang kita operasikan 28 armada. Apabila dirasa tidak mencukupi akan kita tambah lagi. Sedangkan sisanya akan kita siagakan di Pelabuhan Ketapang,” papar Yasin.

PT ASDP Kata Yasin, juga telah menyiapkan kantong parkir di kedua pelabuhan, baik di Pelabuhan Ketapang maupun Pelabuhan Gilimanuk Bali. Sehingga nantinya kendaraan yang menunggu pelabuhan buka bisa parkir di kantong- kantong parkir yang sudah disediakan.

2 dari 2 halaman

Pelayaran ke NTB Tetap Beroperasi

“Untuk di Pelabuhan Gilimanuk kantong parkir selain di dalam Pelabuhan juga kita siapkan di daerah Cekik yaitu kawasan Taman Nasional Bali Barat. Sedangkan di Pelabuhan Ketapang, kita siapkan di Terminal Sritanjung dan lapangan Stasiun Ketapang dan lahan milik PT ASDP Ketapang yang berada di Kelurahan Bulusan,” tuturnya.

Sementara itu, meski Penyebrangan Ketapang- Gilimanuk di tutup 24 jam, untuk pelayaran dari Pelabuhan Ketapang menuju Pelabuhan Lembar Nusa Tenggara Barat tetap beroperasi. Sebab rute pelayaran tersebut tidak melalui Pulau Bali.

“Bagi kendaraan yang hendak menuju Lombok, NTB bisa menggunakan pelayaran  langsung dari Banyuwangi- Lembar NTB. Karena rute ini tetap buka  pada Hari Raya Nyepi,” papar Yasin.