Sukses

Budi Sulistyono Kanang Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Jatim

Selain Kanang, di struktural TPD Ganjar Pranowo Jatim juga diisi sejumlah nama dari PDI Perjuangan Jawa Timur, seperti Sri Untari selaku sekretaris dan Wara Sundari Renny Pramana sebagai bendahara.

Liputan6.com, Surabaya - Rapat bersama partai pendukung Ganjar Pranowo, yaitu PDIP, PPP, Perindo dan Hanura memutuskan menunjuk Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur Budi Sulistyono 'Kanang' sebagai Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo Jawa Timur.

"Rapat paralel bersama teman-teman DPD menyelesaikan tugas dari pusat membentuk tim pemenangan, pagi tadi kami membentuk Tim Pemenangan Daerah," kata Budi di Kantor DPD PDIP Jawa Timur, di Surabaya, Minggu 15 Oktober 2023, dikutip dari Antara.

Selain Kanang, di struktural TPD Ganjar Pranowo Jatim juga diisi sejumlah nama dari PDI Perjuangan Jawa Timur, seperti Sri Untari selaku sekretaris dan Wara Sundari Renny Pramana sebagai bendahara.

"Unsur wakilnya dari partai pendukung, ada dari Hanura, PPP, dan Perindo itu unsur wakilnya. Masih banyak yang harus kami isi secara bersama," ujarnya.

Dia menjelaskan tugas pembentukan TPD untuk mengurus keperluan yang bersifat formal dan berhubungan dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Karenanya, TPD Ganjar Pranowo Jawa Timur segera mengirimkan berita acara kepada Tim Pemenangan Nasional (TPN) agar surat penetapan bisa terbit.

"Mungkin hari ini atau besok laporan TPD Ganjar ini kami kirimkan ke TPN dan TPN menerbitkan SK legalitas tim kami," ucapnya.

TPD Jawa Timur kemudian akan menindaklanjuti dengan membentuk tim pemenangan tingkat kabupaten dan kota.

Dia menjelaskan keberadaan TPD tingkat wilayah kabupaten dan kota untuk menyelaraskan langkah pemenangan dengan para barisan relawan Ganjar Pranowo.

"Jangan sampai saling overlap, jadi kami ke arah formal dan tim relawan bertugas mengakomodir serta membuat rancangan bagi organ relawan yang terbentuk," ucapnya. 

l

2 dari 2 halaman

Gotong Royong Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan Ahmad Basarah berharap tim relawan dan TPD di setiap daerah bisa menerapkan gotong royong dalam upaya menenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Dia juga menyebut pembentukan TPD juga merupakan ikhtiar melaksanakan kerja politik kerakyatan yang berbasis pada persatuan bangsa.

"Kami bekerja menyatukan energi rakyat dan partai politik, kebersamaan, gotong royong, dan persatuan ini akan menghadirkan pemimpin Republik Indonesia yang dibutuhkan Indonesia," kata dia.

Sebelumnya, Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo mengungkapkan hasil rapat Tim Pemenangan Nasional (TPN) bersama ketua umum partai politik yang mengusung dirinya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Rabu (27/9/2023).

Ganjar menjelaskan rapat tersebut membahas soal tim pemenangan pusat dan daerah. Para ketua umum parpol banyak memberikan masukan.