Liputan6.com, Banyuwangi - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengapresiasi Pemkab Banyuwangi yang konsisten menggelar sport tourism kelas dunia. Salah satunya adalah Tour de Banyuwangi Ijen (TdBI) yang digelar 22 – 25 Juli 2024.
"Saya harus mengapresiasi Banyuwangi konsisten dalam menyelenggarakan event-event kelas dunia di sport tourism," kata Dito, saat menghadiri finish etape pertama Tour de Ijen, Senin (22/7/2024).
Baca Juga
Dito mengaku terus memantau penyelenggaraan Tour de Banyuwangi Ijen sejak pertama kali dihelat 2012. Sempat terhenti karena Covid-19, ajang balap sepeda yang masuk dalam agenda Union Cycliste Internationale (UCI) akhirnya dapat kembali terselenggara pada 2024.
Advertisement
"Ini sudah yang kesembilan. Menunjukkan konsistensi Banyuwangi dalam menyelenggarakan ajang balap sepeda ini," tambah Dito.
Menurutnya, digelarnya kembali Tour de Banyuwangi Ijen merupakan salah satu upaya nyata Banyuwangi dalam memajukan olahraga balap sepeda di Indonesia. Ia mengapresiasi berbagai langkah yang dilakukan Banyuwangi untuk mengangkat sport tourism di kancah internasional. Apalagi Tour de Ijen diikuti oleh 20 tim dari 13 negara ikut bagian dalam ajang tersebut.
"Yang paling penting, ajang ini merupakan bagian dari agenda UCI," tuturnya.
Selain itu, Tour de Ijen juga dianggap sebagai sarana para atlet dalam mengukir prestasi di bidang olahraga. Selain itu, balapan sepeda ini juga akan mampu memotivasi masyarakat untuk terus berolahraga.
"Semangat para pembalap diharapkan menginspirasi masyarakat untuk menjadikan olahraga sebagai rutinitas sehari-hari. Dampak positif lainnya, Tour de Ijen juga turut meningkatkan perekonomian masyarakat setempat," tambahnya.
Sekedar diketahui, kompetisi balap sepeda internasional yang menjadi kebanggaan warga Banyuwangi ini menjadi satu-satunya balap sepeda road race di Indonesia yang masuk agenda resmi UCI.
Hasil Etape Pertama Tour de Ijen 2024
Etape pertama Tour de Banyuwangi Ijen (TdBI) 2024 menjadi milik pembalap asal Australia Ryan Cavanagh dari Kinan Racing Team Jepang.
Ryan menghabiskan rute sejauh 136,2 kilometer dengan catatan waktu 2 jam 45 menit dan 12 detik. Kemenangan ini membuat Ryan berhak atas Ijen Sulfur Jersey (Yellow Jersey) sebagai tanda pimpinan balapan.
Di etape pertama ini para pembalap melaju dari SMKN Tegalsari, Kecamatan Tegalsari menuju kantor Pemkab Banyuwangi dan disuguhi tiga titik intermediate sprint, yakni di KM 42,4 Kalipait, KM 66,8 Kantor Camat Srono, dan KM 97,2 Karangsari.
Hasil Etape Satu Tour de Banyuwangi Ijen (TDBI) 2024:Â
STAGE INDIVIDUAL CLASSIFICATION
Satge Individual Classification
1. 23 Cavanagh Ryan KINAN Racing Team Jepang 2:45:28
2. 93 Clark Boris ST. George Continental Cycling Team Australia 2:45:28
3. 115 Arifi Muh. Imam Tim Nusantara 2:45:28
Individual General Classification by Time (Ijen Sulfur Jersey)
1. 23 Cavanagh Ryan KINAN Racing Team Jepang 2:45:12
2. 93 Clark Boris ST. George Continental Cycling Team Australia 2:45:19
3. 115 Arifin Muh. Imam Tim Nusantara 2:45:24
Best Indonesian Rider (Gandrung Jersey)
1. 115 Arifin Muh. Imam Tim Nusantara 2:45:24
2. 182 Prahesta Angga Dwi Wahyu DRJ 2:46:39
3. 1 Cahyadi Aiman Terengganu Cycling Team Malaysia 2:46:40
Best Sprinter Classification (Gland Jersey)
1. 23 Cavanagh Ryan Kinan Racing Team 25 poin
2. 93 Clark Boris St George Continental Team 17 poin
3. 43 Lane Welsh Tali CPU 10 poinÂ
Tim General Classification by Time
1. Tim Nusantara 8:18:48
2. CCACHE X Park up 8:18:48
3. Kinan Racing Team 8:18:48
Best Indonesian Team
1. Nusantara
2. Kelapa Gading Bikers
3. Pontianak Wijaya Racing Team
Stage Best Indonesian Riders
1. 115 Arifin Muh. imam RCT 2:45:28
2. 1 Cahyadi Aiman Terengganu3. 164 Hafizh Muhammad INA
Advertisement