Sukses

Informasi Pribadi

  • Nama LengkapNicole Zefanya
  • Nama PanggungNiki Zefanya
  • Tempat dan Tanggal LahirJakarta, 24 Januari 1999
  • Usia22 tahun
  • PendidikanLipscomb University
  • Orang tuaJulia Josephine Tangkau
  • Tahun aktif2014 hingga sekarang
  • PekerjaanPenyanyi, penulis lagu, produser rekaman
  • GenreR&B, Indie folk
  • AgamaKristen
  • InstrumenVokal, Gitar, Keyboard, Piano
  • Label88rising, Empire
  • KeturunanManado
  • Twitternikizefanya
  • Instagramnikizefanya
  • TikTokniki
  • YoutubeNIKI
  • JulukanR&B Princess

Berita Terkini

Lihat Semua
Topik Terkait

    88 Rising

    Nicole Zefanya, alias Niki Zefaya yang juga dikenal dengan nama panggung NIKI, adalah seorang musisi, penulis lagu, dan produser rekaman asal Indonesia. Bersama dengan Rich Brian, Niki merupakan dua penyanyi Indonesia yang berada dalam payung label rekaman asal Amerika Serikat yaitu 88rising

    Niki Zefanya tumbuh mendengarkan musik-musik R&B era 1990-an, seperti Destiny's Child dan Aaliyah karena pengaruh ibunya. NIKI kemudian merilis lagu 'Polaroid Boy' dan 'Anaheim' secara independen pada 2016 dan 2017.

    Pada 2017, Niki pindah ke Nashville, Amerika Serikat, dan mempelajari Seni Musik di sebuah Universitas, sambil merilis lagu 'See U Never' dan 'I Like U' di bawah payung label rekaman asal Amerika Serikat 88rising sebagai penyanyi asal Indonesia.

    Diundang Rich Brian

    Niki Zefanya mengaku bahwa dirinya diundang oleh Rich Brian, untuk bergabung dalam label 88rising, setelah Brian mendengar lagunya di YouTube dan kemudian mengontaknya langsung. Ia kemudian merilis lagu 'Vintage' pada 2 Mei 2018, sebagai singel pertama dari EP-nya yang bertajuk Zephyr.

    Pada 23 Mei 2018, EP debut dari NIKI, Zephyr, dirilis. NIKI mengatakan, bahwa inspirasi dari Zephyr diambil dari kisah asmara kawula muda, karena tema itu dirasa lebih mudah dicerna lantaran bersinggungan dengan kehidupan semua orang

    R&B Princess

    Niki Zefanya kemudian merilis EP keduanya yang bertajuk 'Wanna Take This Downtown?', dengan merilis singel 'Lowkey' pada April 2019. Dengan suaranya yang lembut dan khas, Niki Zefaya mendapatkan beberapa julukan, seperti 'R&B Princess' oleh VICE Indonesia.

    Saat mengulas EP Zephyr, ia menyebut bahwa EP tersebut 'terasa halus dan ringan untuk didengarkan kapanpun'. Ia juga memberikan julukan kepada NIKI sebagai 'Ratu baru R&B lokal', menambahkan bahwa 'jika kalian menikmati musisi-musisi seperti Kehlani, SZA, Jhene Aiko, atau H.E.R., kalian akan merasa sangat bangga dan bersyukur NIKI berasal dari Indonesia'.