Sukses

Sinetron kejar tayang yang dibintangi oleh Ajil Ditto yang baru saja dirilis tahun 2016.

Informasi Program

  • JudulSuper Puber
  • FormatSinetron
  • JenreRemaja
  • SutradaraRudi Aryanto
  • Rumah ProduksiScreenplay Productions
  • Durasi60 menit
  • Siaran Sejak13 juni 2016 - 28 Juli 2016
  • StasiunSCTV

Super Puber adalah cerita remaja yang mengalami masa pubernya yang berbeda-beda. Joned mengalami masa puber pertamanya dam menceritakan kepada ibunya. Kemudian ada Dania anak baru yang ada disekolah Joned. Joned menemukan Dania yang sedang kesakitan dengan darah yang mengalir. Joned membawa Dania ke UKS kemudian sang guru menjelaskan bahwa Dania sedang mengalami menstruasi.

Ini Alasan Sinetron Super Puber Layak Ditonton Remaja

Sinetron Super Puber yang tengah tayang di SCTV setiap jam 5 sore, tengah jadi sorotan. Pasalnya, ada tuduhan yang dialamatkan pada sinetron bikinan Screenplay Productions tersebut.

Plot utama cerita Super Puber berkisah tentang para remaja yang memasuki masa puber pertama mereka sebagai ABG alias Anak Baru Gede. Para remaja ini khususnya diwakili Joned (Ajil Ditto) dan Dania (Mawar de Jongh), dua karakter yang diceritakan bertetangga dan satu sekolah di sebuah SMP.

Usai Super Puber, Ari Irham Kembali Pasangan dengan Aisyah Aqilah

Setelah hanya jadi pendukung sinetron Super Puber pada debutnya di dunia akting, pendatang baru berwajah manis yang kini jadi idola remaja, Ari Irham, akhirnya naik kelas. Ari segera membintangi sinetron baru dengan peran lebih besar, yaitu peran utama.

Hal ini disampaikan Ari melalui sang ayah saat dihubungi Senin (1/8/2016) malam. Pesinetron yang juga DJ muda kelahiran 24 Oktober 2000 ini mengatakan baru saja selesai menggelar meeting di kantor ScreenPlay Productions, di SCTV Tower, pada siang harinya.