Sukses

Seorang penyanyi dan politikus yang berasal dari Indonesia

Informasi Profil

  • NamaTetty Kadi Bawono
  • Tempat LahirJakarta
  • Tanggal Lahir3 April 1952
  • KebangsaanIndonesia
  • PasanganBawono Yudo
  • AgamaIslam
  • ProfesiPenyanyi, Politikus
  • PartaiGolkar
  • Karir PolitikAnggota DPR RI Fraksi Golkar (2009-2014)

Berita Terkini

Lihat Semua
Topik Terkait

    Tetty Kadi ialah seorang penyanyi dan politikus yang berasal dari Indonesia. Ia lahir di Jakarta, Indonesia Pada 3 April 1952. Tetty Kadi mengawali karirnya sebagai seorang penyanyi. Di tahun 1970-an, nama Tetty Kadi dikenal masyarakat dengan suara indah miliknya. Tetty Kadi memiliki hubungan darah dengan A. Riyanto yang tidak lain adalah seorang pencipta lagu asal Indonesia. Ia pernah menyanyikan salah satu lagu karangan sepupunya, A. Riyanto, yaitu 'Sepanjang Jalan Kenangan' di tahun 1960-an. Lagu tersebut masih dikenal hingga saat ini.

    Tetty mulai terlihat aktif di dunia politik sejak tahun 2004. Ia bergabung dengan fraksi Golkar dan terpilih sebagai anggota DPD Jawa Barat. Kemudian di tahun 2009, Tetty Kadi menjadi anggota DPR periode 2009-2014 untuk Pemilihan Jawa Barat VIII. Di DPRD Jawa Barat, Tetty Kadi pernah menjabat sebagai Ketua Komisi B, diketahui sebagai satu komisi penting.

    Harapan Tetty Kadi Setelah Masuk Senayan


    Siapa tidak mengenal Tetty Kadi? Ia eksis di era 70-an lewat tembang Sepanjang Jalan Kenangan. Lepas dari dunia hiburan, Tetty serius berkecimpung di dunia politik. Pada pemilu 2004, ia terpilih menjadi anggota DPRD Jawa Barat. Tetty naik kelas, menjadi anggota DPR dari Partai Golkar, di Komisi VIII, untuk periode 2009-2014. Ia mewakili daerah pemilihan Jawa Barat VIII. Salah satu bidang yang ditangani Tetty yaitu masalah haji. Menanggapi persoalan yang kerap muncul di bidang tersebut, Tetty merasa perlu ada pembenahan secara internal. "Perlu dibentuk badan penanganan haji," ujarnya dalam wawancara di Liputan 6 Petang, Ahad (13/12). Ia pun optimistis bakal ada perubahan.

    Anggota DPR Fraksi Golkar Sering Absen


    Badan Kehormatan (BK) DPR membeberkan data tentang tingkat kehadiran para anggota dewan. Namun, BK tetap tidak ingin mengumumkannya secara berkala, hanya menyediakan untuk dapat diakses secara umum. "Rekapitulasi kehadiran di BK tersedia, dan itu terbuka. Silahkan siapa saja bisa mendapatkan informasi di sekretariat BK," ujar Wakil Ketua BK Siswono Yudho Husodo di Komplek Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/5/2013). Namun, menurut Siswono, BK hanya menyediakan, tidak mengumumkannya secara berkala. "BK memang tidak punya tugas untuk mengumumkan," ujarnya. Tetty Kadi termasuk ke dalam daftar anggota DPR Fraksi Golkar yang sering absen. Dengan kehadiran sebanyak 25 persen dan izin 75 persen.