Liputan6.com, Bagi Anda pengguna iPhone dan iPad yang takut kegiatan berkirim pesannya disadap pihak luar, mungkin aplikasi ini patut Anda coba. Cyber Dust, aplikasi chatting anyar ini diklaim paling anti sadap, pasalnya aplikasi ini dibekali fitur penghapusan teks pesan secara otomatis untuk menghindari penyadapan.
Dilansir laman Apple Insider, Jumat (11/4/2014), teks yang dikirimkan pada Cyber Dust akan menghilang secara otomatis setelah 30 detik pesan tersebut dibaca oleh penerima pesan. Mention Mobile selaku pihak pengembang menjelaskan bahwa data pesan tersebut benar-benar hilang bagai sebuah debu yang tertiup, tak tersimpan di mana pun, termasuk di server milik perusahaan.
Konsep yang diterapkan pada Cyber Dust sebenarnya sudah lebih dulu diterapkan oleh aplikasi berbagai foto Snapchat. Pada Snapchat, tersedia opsi pengaturan yang memungkinkan pengguna menghapus foto yang dibagikan dalam kurun waktu tertentu.
Cyber Dust sendiri dikembangkan oleh Mention Mobile, sebuah startup yang dimodali oleh Mark Cuban, pengusaha muda asal Amerika Serikat yang diketahui juga sebagai pemilik klub basket Dallas Mavericks.Â
Aplikasi chatting anti sadap ini sudah dapat diunduh secara gratis di Apple AppStore dengan syarat perangkat yang digunakan minimal telah berjalan di atas sistem operasi iOS versi 6.1.
Â