Sukses

Smartwatch Besutan Indonesia Sabet Rekor MURI

Penyerahan rekor MURI diserahkan langsung oleh Jaya Suprana, sebagai Ketua Museum Rekor Indonesia (MURI).

Liputan6.com, Jakarta Jam tangan pintar yang baru saja diluncurkan vendor teknologi lokal SpeedUp yaitu SpeedUp SmartWatch berhasil meraih piagam penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI). Wearable device ini didapuk sebagai smartwatch pertama dengan sistem operasi Android 4.4 KitKat di Indonesia.

Penyerahan rekor MURI diserahkan langsung oleh Jaya Suprana, sebagai Ketua MURI kepada Rahmad Widjaja Sakti, Direktur Produk dan Pemasaran PT SpeedUp Technology dan disaksikan Taufan Widjaja Sakti, Direktur Penjualan PT SpeedUp Technology.

SpeedUp SmartWatch berjalan pada sistem operasi Android 4.4 KitKat dengan menggunakan CPU berdaya rendah berbasis MIPS. SpeedUp juga melengkapinya dengan fitur IP57, sehingga membuatnya dapat diajak berenang hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit.

"Selain fungsi standar, seperti menampilkan waktu, tanggal dan cuaca, perangkat dengan layar 1,54 inci ini juga menggabungkan fitur push notification untuk menghubungkan jam tangan dengan berbagai perangkat mobile, baik yang berbasis Android maupun iOS," kata Mulyadi Menas, Head of Product Development SpeedUp Technology di Senayan City, Jakarta, Rabu (16/4/2014).

Selain itu pengguna juga dapat menerima berbagai notifikasi, termasuk panggilan telepon, chatting (WhatsApp, BBM, dan sebagainya), media sosial (Twitter, Facebook dan sebagainya), email, alarm, kalender, dan informasi cuaca.

Sebelumnya, smartwatch yang dibanderol Rp 1,499 juta ini dipamerkan di perhelatan Mobile World Congress (MWC) di Barcelona pada Februari 2014 dan Mega Bazaar Consumer Show (MBCS) di Jakarta pada Maret 2014.

Video Terkini