Sukses

Dapat Banyak Uang dari Apple, Ini Rumah Super Mewah Dr. Dre

Rumah mewah yang dibeli Dr. Dre dari hasil penjualan Beats Electronic itu sebelumnya milik bintang olahraga American Football, Tom Brady.

Liputan6.com, Jakarta - Apple secara resmi membeli perusahaan audio kenamaan Beats Electronics dengan nilai akuisisi sebesar US$ 3 miliar atau sekitar Rp 34,8 Triliun. Duo pendiri Beats yang terdiri dari Jimmy Lovine dan artis hip-hop kenamaan Dr. Dre, dilaporkan meraup keuntungan berlimpah dari kesepakatan tersebut.

Khusus untuk Dr. Dre, proses akuisisi Beats oleh Apple bahkan dikabarkan telah menjadikannya sebagai artis hip-hop terkaya di dunia. Bagaimana tidak, Dr. Dre saat ini diperkirakan memiliki total kekayaan sebesar US$ 800 juta.

Penyanyi rap bernama asli Andre Romelle Young itu disebutkan tahu benar bagaimana cara menghamburkan pundi-pundi uangnya yang berlimpah. Ia disebutkan langsung membeli sebuah rumah super mewah seluas 4 hektar di wilayah Los Angeles, Amerika Serikat seharga US$ 40 juta.

Menurut yang dilansir laman Business Insider, Senin (16/6/2014), rumah mewah yang dibeli Dr. Dre dari hasil penjualan Beats Electronic itu sebelumnya merupakan milik bintang olahraga American Football, Tom Brady.

Bersama sang istri, super model Brasil Gisele Bündchen, Brady menempati rumah yang memiliki lima kamar utama itu sejak 2009 silam.

Bagi Anda yang penasaran, mari kita lihat seperti apa rumah super mewah milik Dr. Dre tersebut:

2 dari 5 halaman

Terletak di pemukiman mewah

Rumah mewah baru milik Dr. Dre ini terletak di wilayah pemukiman mewah Brentwood, Los Angeles, Amerika Serikat. Selesai dibangun pada 2009, total luas tanah dan bangunanya seluas 4 hektar.

3 dari 5 halaman

Pemandangan Samudra Pasifik

Salah satu keitimewaan dari rumah ini adalah dilengkapi dengan kolam bergaya infinity (tanpa batas) dan pemandangan yang mengarah langsung pada Samudra Pasifik.

4 dari 5 halaman

Berada di dataran tinggi

Rumah ini terletak di dataran tinggi dengan kontur kawasan perbukitan. Selain disuguhi pemandangan langsung ke arah Samudra Pasifik, Anda pun dapat menikmati pemandangan perbukitan dan lembah-lembah hijau di wilayah Los Angeles.

5 dari 5 halaman

Bergaya tropis

Secara keseluruhan konsep rumah ini memadukan interior ala perumahan mewah klasik California dan desain tropis. Daerah pinggiran kolam dibuat dengan gaya pesisir Kuba.

Video Terkini