Liputan6.com, Jakarta - Android telah memberikan dukungan penuh kepada perangkat teknologi terpakai yang akan mulai ramai sejak tahun ini lewat Android Wear. Diam-diam Sony juga ikut mengadopsi platform Android Wear untuk wearable devices di perangkat barunya.
Produk anyar yang sedang digarap dengan mengusung platform Android Wear itu berbentuk jam tangan pintar. Handset ini diprediksi sebagai Sony Smartwatch 3.
Menurut yang dilansir laman Mobilesyrup, Sony Smartwatch 3 tersebut menampakkan dirinya di Google Play Store. Sayangnya hingga saat ini, Sony Smartwatch 3 ini masih berstatus ''Coming Soon'' tanpa adanya perkiraan waktu ketersediaan.
Soal harga, banderol yang dipasang pada produk jam tangan pintar generasi baru yang masih belum diluncurkan secara resmi itu kabarnya akan dibanderol dengan harga $249,99 atau setara Rp 3 jutaan.
Jika memang benar handset ini menggunakan sistem operasi Android Wear, maka ini merupakan jam tangan pintar generasi ketiga sekaligus perangkat pertama Sony yang memakai sistem operasi wearable device dari Google tersebut.
Produk ini kemungkinan akan dibekali sertifikasi IP68 dan aplikasi Walkman yang dapat di-beam via NFC-Bluetooth. Tak hanya itu, Smartwatch 3 juga membawa layar transflective LCD 1.6-inch beresolusi 320 x 320, memori internal 4GB, prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz dan baterai 420mAh.
Perangkat Android Wear Pertama Sony Terkuak
Diam-diam Sony juga ikut mengadopsi platform Android Wear untuk wearable devices di perangkat barunya.
Advertisement