Liputan6.com, Jakarta Musim penghujan telah tiba, berbagai penyakit biasanya datang dan menjangkiti masyarakat akibat perubahan iklim dan cuaca. Salah satu penyakit yang kerap datang di musim pengujan di Indonesia adalah DBD (demam berdarah dengue).
PT Indosat Tbk melakukan langkah antisipasi serangan penyakit DBD yang menjadi salah satu momok masalah di Tanah Air. Operator telekomunikasi itu pun menggandeng Adira Insurance untuk menjadi mitra penyediaan produk asuransi murah bersama Indosat Dompetku dengan nama asuransi DBD.
Dalam keterangan resmi yang diterima tim Tekno Liputan6.com, Rabu (19/11/2014), perusahaan itu mengklaim asuransi ini membuat pelanggan bisa mendapatkan santunan hingga Rp 3,5 dengan hanya membayar premi senilai Rp 20 ribu melalui layanan uang digital Indosat Dompetku yang berlaku selama tiga bulan.
"Program Asuransi DBD ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada para pengguna Dompetku dalam memberikan aspek layanan yang lebih luas. Diharapkan para pengguna Dompetku akan terus meningkatkan transaksinya menggunakan Dompetku," ujar Kanton Kulaga, Group Head Mobile Finance Services Indosat.
Layanan asuransi DBD ini dapat diakses melalui menu UMB Indosat Dompetku *789*2*2*1#, kemudian mengisi data berupa Nama dan Tanggal Lahir. Selain Asurasi DBD, Dompetku juga telah menyediakan asuransi lainnya seperti Typus dan Kecelakaan diri.
Sebelumnya, Indosat Dompetku memberikan promo layanan asuransi gratis (free PA) untuk Kecelakaan Diri senilai Rp 10 juta untuk pelanggan baru, hanya dengan mendaftar sebagai pelanggan Dompetku. Promo asuransi gratis itu disediakan dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri dan bekerjasama dengan asuransi Cigna.
Indosat Dompetku sendiri merupakan layanan uang elektronik yang memungkinkan pelanggan menggunakan nomor telepon seluler sebagai nomor akun untuk melakukan berbagai transaksi keuangan.
Layanan ini membuat pelanggan bisa belanja di merchant/toko retail, toko online, pembayaran tagihan, pengisian pulsa, bahkan pengiriman uang elektronik lintas operator seluler. (den/isk)
Sambut Musim Hujan, Indosat Tawarkan Asuransi DBD
Hanya dengan membayar premi Rp 20 ribu pelanggan Indosat bisa mendapat santunan Rp 3,5 juta.
Advertisement