Sukses

Logitech: Ucapkan Selamat Tinggal Pada Kabel!

Wireless is More masih akan menjadi tagline yang diusung oleh Logitech untuk beberapa tahun mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - 'Wireless is More' adalah tagline yang diusung oleh Logitech di sepanjang tahun 2014 ini di pasar Indonesia. Untuk ke depannya, produsen periferal komputasi asal Swiss ini mengaku tetap akan mempertahankan tagline 'Wireless is More' sebagai platform bisnisnya.

Country Manager Logitech Indonesia, Kurniadih Susanto, mengatakan bahwa penetrasi market perangkat wireless (tanpa kabel) di Indonesia berkembang cukup pesat.

"Di tahun 2014 pertumbuhannya mencapai 30%. Bisa dikatakan dari 10 orang, ada 3 orang yang sudah mengadopsi perangkat wireless," papar Kurniadih di acara Logitech Media Gathering 2014 yang berlangsung Kamis (11/12/2014).

Menurut Kurniadih, pertumbuhan adopsi perangkat wireless tidak saja disebabkan oleh tren, melainkan telah menjadi kebutuhan.

"Tidak saja karena wireless-nya, tapi produk-produk Logitech juga mengedepankan desain yang nyaman digunakan dan indah dipandang. Pengguna menuntut lebih dari sekedar wireless," jelas Kurniadih.



Data yang diungkap Logitech di pertengahan tahun 2014 kemarin memang menunjukkan bahwa produk wireless besutan Logitech sangat digemari oleh para pengguna Tanah Air, khususnya untuk jenis perangkat mouse wireless.

Namun begitu, Logitech pun kini tidak saja berfokus pada produk periferal pendukung PC, mereka juga mulai merambah ke segmen aksesoris perangkat mobile seperti case dan speaker wireless. (dhi/dew)