Sukses

Foto Mesra Abraham Samad & Elvira Hasil Editan Photoshop?

Foto mesra yang diduga mirip Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad dan Elvira beredar di jagad maya.

Liputan6.com, Jakarta - Foto mesra yang diduga mirip Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad dan Putri Indonesia 2014, Elvira Devinamira, beredar di jagad maya. Setelah Samad membantah 'serangan' terhadap dirinya itu, kini muncul informasi baru yang menunjukkan bahwa foto itu adalah hasil olahan Photoshop.

Pantauan Liputan6.com, Rabu (14/1/2015), beredar foto di jejaring sosial Path dan Kaskus yang diklaim sebagai bukti bahwa foto mesra itu adalah hasil edit Photoshop. Dalam keterangannya, foto itu diedit menggunakan software Adobe Photoshop CS3 dan dimodifikasi pada hari ini pukul 03.14 WIB. 



Namun sampai saat ini belum ada keterangan lebih lanjut atas beredarnya keterangan Photoshop tersebut. Samad sendiri sudah memberikan bantahannya dan mengatakan bahwa foto tersebut adalah gosip.

"Ini gosip yang sengaja disebarkan untuk menghancurkan diri saya dan mengkriminalisasi saya," kata Samad dalam pesan singkat.

Seperti diketahui, foto-foto mesra tersebut beredar tak lama setelah penetapan calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka korupsi oleh KPK. Budi Gunawan diduga terlibat kasus korupsi saat menjabat sebagai kepala biro kepala pembinaan karier di Polri.

"Komjen BG (Budi Gunawan) sudah menjadi tersangka kasus Tipikor saat menduduki kepala biro kepala pembinaan karir," ujar Samad di kantornya, Jakarta, Selasa 13 Januari 2015.

(din/dew)