Liputan6.com, Jakarta - Final Fantasy XV baru saja merilis demo gameplay berdurasi 40 menit lewat event live streaming yang diadakan oleh Square Enix. Hal ini tentunya menarik perhatian para penggemar FF (Final Fantasy) setelah penantian delapan tahun menunggu kejelasan perkembangan game ini.
Menurut informasi yang dilansir laman iDigital Times Senin, (23/2/2015), live streaming tersebut menampilkan demo yang berjudul Final Fantasy XV: Episode Duscae.
Pada demo tersebut, Noctis sebagai karakter utama mempunyai misi mencari uang untuk memperbaiki mobil di bengkel milik salah seorang karakter yang bernama Cid.
Baca Juga
Para pemain tentunya akan menemui mekanisme gameplay baru yang disajikan di Final Fantasy XV: Episode Duscae, termasuk mekanisme kontrol pertarungan dan juga menu untuk karakter.
Karena demo ini masih dalam tahap pengembangan, Square Enix tentunya mengungkap bahwa versi akhir dari game Final Fantasy XV akan berbeda dari seri demo game ini.
Advertisement
Director Final Fantasy XV, Hajime Tabata, mengungkap bahwa demo ini belum tentu bisa berjalan di resolusi 1080p dan 30 fps (frame per second), namun ia menjanjikan resolusi dan framerate ini akan dipakai di versi akhir Final Fantasy XV.
Banyak hal detail baru yang ditampilkan di demo game Final Fantasy XV, seperti Anda bisa melakukan level up karakter di lokasi kamping. Anda juga bisa membuka peta di luar pertempuran dan melihat beberapa indikator di dalam peta, seperti cara apa yang harus dilakukan untuk mendapatkan Gil (mata uang Final Fantasy).
Namun demikian, semua ini tentunya masih dalam tahap pengembangan. Tabata menambahkan bahwa semua detail yang ada di demo ini bisa berubah di versi akhir Final Fantasy XV.
Final Fantasy XV: Episode Duscae akan dirilis dalam versi digital secara bersamaan dalam bundel game Final Fantasy Type-0 HD pada 17 Maret 2015 untuk PS4 dan Xbox One.
(jek/isk)