Sukses

Top 5: Cara Jitu Untuk Terkenal di YouTube Paling Diburu

Cara jitu untuk terkenal di YouTube paling diburu para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, kemarin, Senin (23/2/2015).

Liputan6.com, Jakarta - Banyak orang yang ingin terkenal secara instan di media sosial, seperti YouTube. Namun untuk terkenal di situs berbagi video ini tak semudah membalikkan telapak tangan. Cara jitu untuk terkenal di YouTube paling diburu para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, kemarin, Senin (23/2/2015).

Kabar lain yang juga menjadi perhatian pembaca datang dari jumlah pengapalan model smartphone terbaru yang terbilang sangat fantastis. Disebutkan setidaknya akan ada 1.500 model smartphone anyar yang bakal diluncurkan sepanjang tahun 2015.

Lebih lengkapnya, simak 5 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Ingin Terkenal di YouTube? Ini Tipsnya 

Zoella sekarang telah memiliki lebih dari 7 juta penonton di YouTube, telah menerbitkan sebuah buku, dan mendapatkan cukup uang untuk membeli rumah mewah di Brighton.

Prestasinya terbilang sangat luar biasa karena ia merengkuh sukses dengan caranya sendiri, membuat video menggunakan kamera, laptop, dan koneksi internet. Ingin menjadi terkenal seperti Zoella? Berikut sejumlah tips dari sejumlah ahli, seperti dikutip dari laman Mirror

2. 1.500 Model Smartphone Siap Banjiri 2015 

Angka adopsi smartphone terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Peningkatan itu mendorong para pembuat smartphone untuk semakin banyak menyediakan pilihan dan varian produk bagi pasar yang sedang tumbuh itu.

Sebuah riset mengungkap angka fantastik dari varian dan model smartphone yang bakalan diluncurkan pada tahun 2015. Menurut laporan riset yang dibuat 91Mobiles, bakal ada 1.500 model smartphone yang diluncurkan tahun ini.

3. 5 Alasan Kenapa Mobil Pintar Apple Lebih Pantas Disebut Rumor 

Meski berbagai kabar terkait mobil Apple terus bermunculan. Yang terkini, laporan dari Bloomberg menyebutkan bahwa Apple akan mulai memproduksi mobil listrik paling cepat di tahun 2020, alias lima tahun mendatang.

Namun sayang, hingga kini belum ada tanggapan resmi dari pihak perusahaan. Menariknya aksi 'tutup mulut' yang dilakukan Apple justru membuat hal ini semakin menarik untuk diikuti. Layaknya gosip ('digosok makin sip'), berbagai informasi yang tak pasti seputar mobil besutan Apple justru semakin membuat banyak orang penasaran.

4. Sebelum Jadi Miliarder, Pendiri Alibaba Ditolak 30 Perusahaan 

Jack Ma adalah salah satu pengusaha tersukses di dunia dan orang terkaya di Tiongkok. Namun sebelum sampai pada posisinya sekarang, pendiri perusahaan e-commerce Alibaba itu menjalani perjalanan panjang untuk mendapatkan pekerjaan.

Ma mendirikan Alibaba pada 1999 di Tiongkok, sejak itu perusahaannya kian sukses hingga akhirnya menggelar Initial Public Offering (IPO) pada tahun lalu. Alibaba memiliki 100 juta pelanggan setiap hari dan menjadi salah satu kontributor untuk kekayaannya yang kini diprediksi lebih dari US$ 20,4 miliar atau setara Rp 262 triliun (kurs Rp 12.857 per US$ 1).

5. Reaksi Menakjubkan dari Laptop yang Overheating 

Saat laptop mengalami overheating, kipas pendingin akan berputar begitu kencang dengan hembusan angin yang keluar dari lubang udara. Kipas secara otomatis akan berputar bila suhu yang ada di dalam komponen kepanasan.

Desainer asal Belanda, Evelien Lohbeck, bereksperimen untuk merancang sebuah mesin "Rube Goldberg", sebutan perangkat yang melakukan tugas sederhana dengan cara yang paling kompleks.