Liputan6.com, Jakarta - Akibat salah menggunakan perangkat GPS, seorang pengemudi bus membuat rombongan turis yang dibawanya nyasar hingga ribuan kilometer. Berita ini menyedot perhatian para pembaca setia Tekno Liputan6.com, kemarin, Minggu (15/3/2015).
Berita lain yang tak kalah menyedot perhatan datang dari keluar Bill Gates yang memastikan bahwa seluruh anggota keluarganya tidak akan mencoba memakai Apple Watch, terlebih mengagumi produk anyar Apple tersebut.
Lebih lengkapnya, simak 5 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.
1. Gara-gara GPS, Rombongan Turis Nyasar hingga 1.200 KmÂ
Advertisement
Seorang pengemudi bus parwisata bertugas mengantarkan 50 turis asal Belgia ke sebuah resort ski bernama La Plagne di wilayah pegunungan Alpen, Prancis. Namun sial bagi para turis, sang pengemudi ternyata salah dalam menggunakan GPS sehingga mereka tersasar cukup jauh.
"Ada tiga tempat yang muncul di GPS menggunakan nama 'La Plagne' di Prancis, dan aku memilih yang salah," jelas sang sopir bus saat diwawancari oleh stasiun radio Studio Brussel. Dijelaskan lebih lanjut, sang sopir ternyata bukan memilih entry resort La Plagne, ia malah memilih entry Desa La Plagne pada GPS-nya. Alhasil sang sopir bersama 50 turis asal Belgia itu tersasar hingga 750 mil, atau setara dengan 1.200 km.
2. Apple Watch `Haram` di Keluarga Bill GatesÂ
Melinda Gates, istri dari Bill Gates ternyata sangat setia kepada sang suami. Tak hanya dalam hal menjalani bahtera rumah tangga, tapi juga dalam memilih produk teknologi yang digunakannya. Saat ditanyai bagaimana tanggapannya terkait produk baru jam tangan pintar Apple Watch, Melinda dengan tegas mengatakan, "Tidak, saya tidak akan pernah membelinya."
Bukan cuma berjanji tidak akan membelinya, Melinda bahkan juga memastikan ia bersama seluruh anggota keluarga Gates lainnya tidak akan mencoba memakai Apple Watch, terlebih mengagumi produk anyar Apple tersebut.
3. iPhone Nyaris Puaskan Semua PenggunaÂ
Apple belum lama ini telah menggelar acara khusus untuk meluncurkan beberapa produk terbarunya, termasuk Apple Watch. Selain meluncurkan produk baru, di ajang bertajuk 'Spring Forward' itu Apple juga mengumumkan prestasi perusahaan.
CEO Apple Tim Cook mengungkap sejumlah fakta dan raihan prestasi terbaru yang berhasil dicetak Apple. Tim Cook memaparkan beberapa fakta terkait penjualan iPhone hingga saat ini.
4. Steve Jobs Pernah Bujuk Temannya Tolak GoogleÂ
Ketidaksukaan pendiri Apple, Steve Jobs, terhadap Google sudah menjadi rahasia umum. Bahkan dia tidak akan membiarkan teman-temannya bergabung dengan Google, termasuk menjadi anggota dewan direksi.
Salah satu teman Jobs adalah Chief Executive Officer (CEO) Disney, Bob Iger. Dalam sebuah buku baru bertajuk 'Becoming Steve Jobs: The Revolution of a Reckless Upstart Into A Visionary Leader', Iger diketahui pernah menolak 'pinangan ' Google demi menjaga perasaan Jobs.
5. Nyetir Sambil SMS Sama Candunya Dengan Perokok BeratÂ
Sama seperti perokok berat, pengemudi yang menyetir sambil mengetik SMS sebenarnya tahu bahwa aktivitas yang mereka lakukan itu berbahaya. Akan tetapi, kebiasaan buruk itu sangat sulit untuk dihentikan.
Dalam sebuah studi terbaru, 18% dari pengemudi mengatakan bahwa mereka "tidak bisa menahan keinginannya" untuk mengirim atau memeriksa pesan saat mengemudi. USA Today melaporkan, 17% dari mereka yang berusia 18 - 34 tahun, mengaku bahwa mereka kerap mengirimkan SMS saat mengemudi.Â
(isk)