Liputan6.com, Jakarta - Berikut rangkuman Top 5 Berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Selasa (15/4/2015). Siapa tahu Anda terlewat membacanya.
1. 7 Hacker Paling Sakti di Dunia
Sejauh ini sudah banyak aksi dari Black-hat Hackers (hacker jahat) yang sangat merugikan. Namun di antara kasus-kasus tersebut, ada beberapa yang sangat fenomenal sehingga pelakunya mendapatkan popularitas. Adapun 7 hacker paling tersohor di dunia adalah Adrian Lamo yang populer karena berhasil meretas sistem komputasi internal milik The New York Times, Vladimir Levin yang berhasil membobol sistem keamanan Citibank, hingga Albert Gonzalez yang mencuri sekitar 170 juta data kartu kredit dan kartu debit di dunia.
2. Apa yang Terjadi Bila Astronot Menangis di Luar Angkasa?
Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) berbagi informasi tentang sisi lain dari kehidupan para astronot dalam menjalankan aktivitas sehari-hari di luar pekerjaan mereka. Di luar angkasa, orang mungkin tidak dapat mendengar di saat Anda menangis, tetapi mereka pasti bisa melihat apa yang terjadi. Ketika ada salah satu astronot yang seakan-akan tengah menangis, air matanya tidak jatuh ke bawah tapi melayang.Â
3. Ini Keunggulan Pesawat Anyar Besutan Habibie
Pesawat besutan PT Regio Aviasi Industri, yang merupakan produsen pesawat yang didirikan oleh BJ Habibie, menarik perhatian Presiden Joko Widodo. Beberapa hal yang diunggulkan yaitu kapasitas penumpang yang jumlahnya cukup banyak, antara 80-90 orang, waktu berputar yang singkat, dan perawakannya yang juga terbilang lebih mudah dibanding pesawat-pesawat produksi Amerika Serikat maupun Eropa. Habibie menilai pesawat R80 merupakan pesawat yang paling tepat untuk dioperasikan di Indonesia, khususnya untuk bandara dengan landasan pacu pendek.
4. Kapan Pesawat R80 Milik Habibie Mengudara?
Pada ajang National Innovation Forum (NIF) 2015, B.J. Habibie mempresentasikan salah satu pesawatnya yang akan diberi label R80 kepada Presiden Joko Widodo. Setelah menyampaikan berbagai keandalan pesawat yang ia produksi, Habibie berharap produksi pesawatnya mendapatkan dukungan finansial dari pemerintah. Pasalnya, investor dari dalam dan luar negeri baru mau berinvestasi ke perusahaannya jika pesawat itu mendapat bantuan dari pemerintah. Kalau itu terjadi, pesawat ini baru akan mengudara tahun 2019.
5. Diam-diam China Punya Tentara Cyber Terkuat di Dunia
Di era modern seperti sekarang ini, peperangan antar negara tidak melulu terjadi secara fisik dan mengandalkan persenjataan berat. Medan perang justru kerap terjadi di ranah cyber yang melibatkan campur tangan para hacker kelas dunia. Meski tak mempublikasikan kekuatan cyber-nya, China diperkirakan merupakan negara dengan kekuatan cyber terdahsyat di dunia untuk saat ini. Bukan hanya melindungi investasi negara, para tentara cyber China diduga kerap melancarkan serangan ke negara lain, terutama Amerika Serikat.
(dew)
Top 5: 7 Hacker Paling Sakti - Pesawat R80 Milik Habibie
Berikut rangkuman Top 5 Berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com kemarin, Selasa (15/4/2015).
Advertisement