Sukses

Ditenagai Prosesor AMD, Acer Aspire E5 551 Sasar Gamer

Mengusung nama Aspire E5 551, notebook ini ditenagai prosesor AMD quad-core A10-7300 APU yang dipadu kartu grafis AMD Radeon R7 M265 2G

Liputan6.com, Jakarta - Acer baru saja meluncurkan jajaran terbaru produknya di acara khusus yang digelar di New York, Amerika Serikat. Perusahaan asal Taiwan itu menyuguhkan produk notebook terbaru bagi pasar yang membutuhkan perangkat komputer jinjing pendukung kerja dan multimedia.

Mengusung nama Aspire E5 551, notebook ini ditenagai prosesor AMD quad-core A10-7300 APU yang dipadu kartu grafis AMD Radeon R7 M265 2GB, yang diklaim membuatnya mampu memuaskan kebutuhan para gamer yang menginginkan laptop beresolusi tinggi.

Selain prosesor Kaveri yang memiliki kecepatan 1,9GHz, Aspire E5 551 juga didukung RAM 2x2 GB Dual Channel yang bisa di-upgrade hingga 16 GB. Layar lebar 15,6 inci disebutkan cocok melakukan berbagai hal, misalnya menonton film, melakukan editing video maupun foto dan bekerja.

Acer Aspire E5 551 (trustedreviews.com)

Kemampuan Acer Aspire E5 551 dibuktikan melalui hasil benchmark PCMark 8 untuk work accelerated yang mendapatkan skor 3450. Suhu terpanas dari prosesor saat diberi beban terberat mencapai 115 derajat celcius. Sedangkan kartu grafis AMD Radeon R7 M265 mencapai titik tertinggi 65 derajat celcius

Dalam keterangan resminya, notebook ini diklaim dilengkapi fitur konektivitas yang terbilang lengkap. Di sisi kanan terdapat lubang untuk charger, DVD RW, dan dua slot USB 2.0. Sedangkan di sisi kiri, ada satu slot USB 3.0, pengaman kensington, lubang udara, VGA, ethernet, HDMI, dan audio.

Acer membanderol notebook seri E5 ini seharga Rp 7,299 jutaan di pasar komputer Indonesia. Perusahaan itu pun menawarkan bonus bagi yan membeli Acer Aspire E5 551 sebelum 30 Juni 2015, berupa satu dari lima game yang diberikan secara gratis yakni LEGO Batman 3: Beyond Gotham, Space Run, Habitat, Tales from Space: Mutant Blobs Attack, dan Guacamelee.

(den/isk)