Sukses

Rusia Rancang `Tank Hantu` yang Mematikan

T-14 Armata merupakan tank yang paling mematikan di dunia dan bisa tidak terlihat oleh radar musuh layaknya hantu alias invisible.

Liputan6.com, Jakarta - Rusia mengklaim bahwa tank yang baru saja dirancangan, T-14 Armata, merupakan yang paling mematikan di dunia dan bisa tidak terlihat oleh radar musuh layaknya hantu alias invisible.

Tank canggih ini rencananya akan dipamerkan di ajang Russian Arms Expo pada September 2015. Pengembang tank ini mengklaim, T-14 Armata adalah tank masa depan yang 20 tahun lebih maju dari tank buatan negara Barat.

"Kami membuat sebuah tank yang tak bisa terdeteksi oleh radar musuh," kata Vyacheslav Khalitov, Direktur Manufaktur Tank UralVagonZavod. 

"Kami telah menerapkan sistem teknologi stellz dengan material penyerap gelombang radio, cat khusus, dan arsitektur rasional di dalam mesin tank," tambahnya kepada salah satu stasiun radio di Rusia.

Material tersebut bertindak sebagai perangkat cloaking, dimana dapat mengganggu sinyal inframerah yang akan digunakan musuh untuk menentukan lokasi. Tank ini juga dikemas dengan teknologi militer kelas atas, termasuk alat pelacak panas, pencari target, dan sebuah remote-control gun turret.

Dikutip dari laman Mirror, Minggu (9/8/2015), T-14 Armata diharapkan dapat diproduksi secara massal pada 2018.

Meskipun terkesan sangat canggih, peristiwa yang cukup memalukan terjadi ketika kendaraan perang ini dilaporkan mogok saat pembukaan parade `super tank` di Red Square, Moskow.

Peristiwa itu pun membuat wajah Presiden Rusia Vladimir Putin memerah. Pihak Militer Rusia mengatakan akan segera memperbaiki masalah kecil ini sebelum pagelaran Russian Arms Expo dihelat.

(isk/dhi)Â