Liputan6.com, Jakarta - Banyak pecinta otomotif yang memodofikasi bantalan rem pada mobil kesayangan mereka agak lebih pakem dan `menggigit`. Namun apa yang dilakukan oleh reviewer gadget yang satu ini terbilang di luar batas kewajaran.
Pada video di bawah ini, mereka terlihat sedang menukar kanvas rem dalam Porsche 911 dengan 8 unit iPhone. Tepatnya adalah 4 unit iPhone 5s dan 4 unit iPhone 4s.
Untuk mengakomodasikan hal tersebut, mereka memperbesar kaliper rem mobil. Apa gunanya percobaan ini, selain menimbulkan bahaya dan membuang-buang iPhone? Apakah iPhone dapat menghentikan laju Porsche?
Rupanya mereka ingin tahu seberapa kuat iPhone bisa bertahan sebagai kanvas rem, terutama ketika mengendarai mobil dengan kecepatan 60mph. Demikian seperti dikutip dari laman Ubergizmo, Rabu (12/8/2015).
Mereka melakukan uji coba pada saat mobil melesat pada kecepatan 20mph, lalu berhenti untuk mengecek keadaan iPhone dan berlanjut pada kecepatan 40mph, dan kemudian hingga kecepatan 60mph.
Alhasil, iPhone benar-benar hancur. Pun demikian, dua iPhone yang diuji coba, beberapa fiturnya masih berfungsi. Bahkan setengah layarnya masih menyala dan bisa digunakan.
(isk/dhi)
Begini Jadinya Bila iPhone Disulap jadi Kanvas Rem Porsche
Apa yang dilakukan oleh reviewer gadget yang satu ini terbilang di luar batas kewajaran.
Advertisement