Liputan6.com, Jakarta - iPhone 6s telah hadir di pasar smartphone. Bahkan, karena tak ingin ketinggalan untuk menjadi pembeli pertama perangkat baru besutan Apple itu, ada pembeli di Apple Store Australia yang antre dengan digantikan oleh robot.
Seperti diketahui sebelumnya, salah satu fitur baru dari iPhone 6s adalah 3D Touch. Kabar baiknya, 3D Touch ini tidak hanya akan bekerja dengan aplikasi bawaan Apple, sebab sejumlah pengembang aplikasi pihak ketiga mulai meluncurkan versi terbaru aplikasi mereka yang telah diperbarui dan mendukung 3D Touch. Asyik!
Tanpa basa-basi lagi, mengutip laman The Verge, Senin (28/9/2015), berikut ini 8 aplikasi yang kompatibel atau bisa dioptimalkan fitur 3D Touch di iPhone 6s.
Instagram dan Pinterest
Instagram
Instagram merupakan salah satu dari beberapa aplikasi pihak ketiga yang sejauh ini memanfaatkan fitur "peek and pop" dari 3D Touch. Artinya, Anda dapat melihat pratinjau (preview) dari foto aktual di dalam aplikasi tersebut ketika Anda berada di halaman profil seseorang, bukan hanya mendapatkan submenu atas tindakan dari ikon aplikasi.
Pinterest
Menggunakan 3D Touch di Pinterest menyingkapkan trending board dan kemampuan untuk membuat sebuah board baru langsung dari ikon aplikasi. Namun, mengambil tindakan dalam aplikasi sedikit ribet dalam penerapan fitur 3D Touch pertama ini.
Opsi Pin, Heart, dan Send akan muncul ketika Anda menekan foto individu, tapi hal itu membutuhkan dua tangan sekaligus --satu untuk memanfaatkan 3D Touch dan satu lagi untuk memilih opsi.
Advertisement
Dropbox dan WeChat
Dropbox
Dropbox juga menunjukkan pratinjau foto saat Anda menekan foto itu dalam sebuah folder, termasuk yang ada di folder dari menu File. Dari ikon aplikasi, 3D Touch menawarkan pencarian gambar yang baru-baru ini ditambahkan atau diubah namanya dan opsi mengunggah cepat.
WeChat
Aplikasi pesan instan populer asal Tiongkok ini memungkinkan Anda secara cepat melihat obrolan Anda dengan menekan chatline dalam aplikasi, dan memungkinkan Anda memulai obrolan baru atau menarik kode QR Anda langsung dari ikon aplikasi secara cepat. Kemudian, jika WeChat mulai mengalihkan perhatian Anda selama hari kerja, Anda dapat meredamnya (mute) selama satu jam dengan menggunakan 3D Touch juga.
Shazam dan Hipstamatic
Shazam
3D Touch di Shazam memastikan Anda membuka Shazam lebih cepat karena pada layar sentuh non 3D Touch butuh waktu lama untuk membuka aplikasi ini. Cukup tekan ikon aplikasi, dan Anda akan muncul pilihan untuk memulai Shazam dengan segera.
Hipstamatic
Aplikasi untuk membidik dan mengedit foto ini telah menciptakan menu yang cukup berguna aplikasi untuk 3D Touch. Dengan menekan ikon aplikasi, Anda akan ditawarkan kemampuan untuk mengambil bidikan dalam modus yang berbeda dengan segera --Modus Sunset, Portrait, dan "Blogger"-- serta jalan pintas untuk mengedit foto terakhir yang Anda ambil.
Advertisement
Carrot Weather dan The Night Sky
Carrot Weather ($ 3,99)
Carrot Weather secara teknis memiliki kemampuan 3D Touch, tapi memang cukup mendasar. Menekan ikon aplikasi hanya akan menunjukkan opsi untuk pencarian dan lokasi, ketimbang memberikan sekilas informasi tentang cuaca atau suhu aktual saat ini.
The Night Sky ($ 0,99)
The Night Sky menggabungkan memberikan Anda data instan tentang rasi bintang dan, peringkat kondisi astronomi setempat per jam. Fitur 3D Touch di aplikasi ini memberikan Anda jalan pintas ke berita terbaru dari NASA, alat pencarian, dan akses cepat ke live sky view.
(why/isk)