Sukses

WikiLeaks Bakal Bocorkan Isi Email Bos CIA

Situs pembocor informasi-informasi rahasia, WikiLeaks, mengklaim mendapatkan beragam konten dari email bos CIA, John Brennan.

Liputan6.com, Jakarta Situs pembocor informasi-informasi rahasia, WikiLeaks, mengklaim mendapatkan beragam konten dari email bos Central Intelligence Agency (CIA), John Brennan. WikiLeaks pun berencana mempublikasikannya.

Dilansir Business Insider, Kamis (22/10/2015), WikiLeaks mengumumkan rencananya tersebut melalui akun Twitter @wikileaks. Isi email Brennan akan dirilis secepatnya.

"Pengumuman: Kami mendapatkan konten dari akun email Chief CIA, John Brennan dan akan merilisnya secepatnya," tulis @wikileaks.

Situs pembocor informasi-informasi rahasia, WikiLeaks, mengklaim mendapatkan beragam konten dari email bos CIA, John Brennan (Foto: Ist)
WikiLeaks diduga mendapatkan isi email Brennan dari hacker yang berhasil membobol email pribadinya. Diketahui sebelumnya, email pribadi Brennan telah diretas oleh seorang hacker yang mengklaim aksinya itu sebagai bentuk protes terhadap kebijakan luar negeri Negeri Paman Sam.

Hacker tersebut melalui akun Twitter-nya, @phphax, juga mem-posting link yang menurutnya file berisi daftar kontak Brennan, panggilan telepon Wakil Direkrut CIA dan dokumen penting lainnya. Dokumen-dokumen penting tersebut diduga berasal dari 2009 atau sebelumnya.

(din/isk)