Liputan6.com, Jakarta - Pada Desember tahun lalu, Square Enix merilis Tomb Raider II untuk perangkat berbasis iOS. Tapi sayangnya, versi Android dari permainan tersebut tidak tersedia pada saat itu.
Kabar baiknya, jika Anda telah selesai bermain seri orisinal yang dirilis di Android awal tahun ini, Anda beruntung karena Square Enix telah merilis sekuelnya. Dikutip dari Ubergizmo, Jumat (30/10/2015), Tomb Raider II telah hadir di Google Play Store yang dibanderol seharga Rp 12.000,-. Banderol yang terjangkau, bukan?
Pada dasarnya, permainan ini adalah versi porting dari permainan yang dirilis hampir 20 tahun lalu, sehingga aman untuk mengatakan bahwa dalam hal kualitas grafis, jangan berharap terlalu banyak kepada permainan ini.
Jika Anda ingin menghidupkan kembali beberapa nostalgia Tomb Raider di ponsel Anda, mungkin permainan ini layak untuk Anda jajal. Permainan ini akan menampilkan layout kontrol yang sama seperti rilis Android sebelumnya.
Ini juga berarti bahwa para gamers bisa mengharapkan kontrol D-pad dan tombol on-screen virtual. Tak hanya itu, permainan ini juga akan mendukung kontroler eksternal. Jadi jika Anda memiliki kontroler eksternal, tidak ada salahnya Anda menggunakannya untuk memainkan permainan ini untuk pengalaman yang lebih baik.
(why/cas)
Tomb Raider II Dibanderol Rp 12 Ribu di Play Store
Tomb Raider II merupakan sekuel dari seri orisinal yang dirilis Android pada awal tahun ini.
Advertisement