Sukses

Kecepatan Internet Smartfren di Bogor Tembus 11 Mbps

Dalam uji coba jaringan ini, tim Tekno Liputan6.com menggunakan aplikasi Ookla Speedtest dan juga nPerv.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah melakukan uji coba jaringan layanan 4G LTE dari rute Sabang ke Serpong, Tangerang, hari ini Smartfren melakukan uji coba serupa untuk rute Jakarta menuju Bogor.

Dalam uji coba jaringan ini, tim Tekno Liputan6.com menggunakan aplikasi Ookla Speedtest dan juga nPerv. Dari perjalanan menuju Bogor, kami mencatat kecepatan download yang dihasilkan di jaringan 4G LTE Smartfren berada di antara 11,57 Mbps sampai 15,5 Mbps. Sementara untuk kecepatan upload, mencapai angka 0,20 Mbps hingga 2,23 Mbps.

Hasil yang tidak berbeda jauh pun ditunjukkan ketika rombongan sudah tiba di Bogor. Saat dilakukan uji coba lagi, tim Tekno Liputan6.com memperoleh angka 6,77 hingga 12,42 Mbps, dan 0,40 hingga 0,72 Mbps untuk kecepatan upload-nya. 


Menurut Munir Syahda Prabowo, Head of Network Special Project Smartfren, hasil berbeda itu dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah jarak pengguna dengan BTS.

Selain itu, dari hasil uji coba juga diketahui bahwa jaringan Smartfren berhasil mencakup hampir seluruh perjalanan tersebut, sehingga dapat dikatakan jaringan internet 4G LTE Smartfren sudah mampu menjangkau perjalanan antara Jakarta sampai Bogor.

"Kecepatan hanya salah satu faktor dalam uji coba, selain itu masih ada faktor lain seperti coverage dan kestabilan," ungkap Munir. "Namun, bukan berarti Smartfren tidak fokus pada masalah kecepatan karena kecepatan dalam 4G adalah hal yang pasti," katanya lagi.

Layanan 4G LTE Smartfren saat ini sudah tersebar di 22 kota di Indonesia dan sebagian besar berada di pulau Jawa. Dari data yang dirilis OpenSignal, Smartfren saat ini menduduki peringkat 32 secara global untuk penyedia layanan 4G LTE dengan luas jangkauan mencapai 78%. Dari hasil ini, Smartfren juga didapuk sebagai operator 4G LTE dengan jangkauan paling luas di Tanah Air.

(dam/dew)