Liputan6.com, Jakarta - Smartphone pabrikan vendor Tiongkok diprediksi bakal makin menjamur di tahun 2016. Meski awalnya dinilai kerap menciptakan smartphone supercopy alias 'abal-abal', kini vendor-vendor tersebut tak lagi dipandang sebelah mata.
Hal telah terbukti dari beberapa merek Tiongkok yang sukses merambah industri smartphone global dalam beberapa tahun terakhir, seperti Huawei, Xiaomi, Oppo, Lenovo, dan OnePlus.
Baca Juga
Mereka didapuk sebagai vendor smartphone Android Tiongkok pilihan paling baik. Varian smartphone yang ditawarkan pun dikemas dalam spesifikasi dan desain yang tak tanggung-tanggung.
Untuk memeriahkan hari Tahun Baru Imlek 2567, berikut tim Tekno Liputan6.com sajikan secara khusus daftar smartphone Android Tiongkok pilihan awal 2016. Simak daftarnya berikut ini.
Advertisement
Lenovo Vibe P1 Turbo
1. Lenovo Vibe P1 Turbo
Smartphone besutan vendor asal Beijing ini pantas diperhitungkan masuk ke daftar 5 smartphone Android Tiongkok pilihan awal 2016. Salah satu fitur andalan yang juga menarik adalah kehadiran fast charging yang membuat baterai Vibe P1 Turbo dapat diisi ulang lebih cepat.
Vibe P1 Turbo memiliki kapasitas baterai yang tergolong besar, yakni 5.000 mAh. Dengan kapasitas baterai sebesar itu, smartphone ini dapat dimanfaatkan sebagai power bank untuk perangkat lain. Selain itu, ponsel ini dibekali prosesor Qualcomm Snapdragon 615 64-bit octa-core berkecepatan 1,5 GHz dan RAM 3GB.
Untuk kapasitas memori, Vibe P1 Turbo didukung dengan memori internal 32GB dan dapat diperbesar sampai 128GB via microSD. Vibe P1 Turbo memiliki kamera belakang 13MP dan kamera depan 5MP. Dan untuk kali pertama, Lenovo menyertakan teknologi pemindai sidik jari untuk penguncian layar yang lebih aman.
Lenovo Vibe P1 Turbo akan hadir dengan tiga pilihan warna, yaitu Silver, Graphite Grey, dan Gold. Mulai saat ini sudah tersedia secara pre-order di beberapa online channel dengan harga Rp 3.999.000.
Advertisement
Oppo F1 dan Oppo R7s
2. Oppo F1
Oppo akhirnya kembali menggebrak industri smartphone lokal dengan memboyong seri F1 ke Indonesia. F1 pun masuk ke daftar 5 smartphone Android Tiongkok pilihan awal 2016.
Vendor asal Dongguan tersebut menyasar pengguna yang senang mengambil foto selfie pada kamera ponselnya. Sebab, F1 sudah didukung dengan teknologi dan fitur kamera yang mumpuni. Salah satu teknologi yang digunakan untuk kamera depan F1 adalah resolusi 8 Megapiksel (MP) dan dibekali dengan sensor 1/4 inci, ditambah diafragma F/2.0.
Oppo F1 juga sudah dilengkapi dengan fitur Screen Flash Selfie. Kehadiran fitur ini memastikan hasil foto selfie dalam kondisi kurang cahaya sehingga akan terlihat jelas dan alami. Selain itu, fitur Palm Shutter mendukung pengguna untuk mengambil gambar tanpa harus menekan tombol.
Oppo F1 sudah bisa dipesan secara pre-order melalui BliBli, mulai 3-8 Februari 2016. Ponsel yang hadir dalam dua pilihan warna: Rose Gold dan Gold ini akan dibanderol Rp 3.499.000.
3. Oppo R7s
Tak hanya F1, Oppo R7s bisa menjadi salah satu alternatif yang pas jika Anda ingin salah satu dari salah satu dari 5 smartphone Android Tingkok pilihan awal 2016 ini.
Berbalutkan full metal unibody yang menjadi ciri khas keunggulan seri R7, Oppo R7s dipersenjatai dengan 4GB RAM agar performa perangkat tetap tinggi saat digunakan, terutama ketika membuka banyak aplikasi atau gim berkualitas high definition.
Oppo R7s juga dilengkapi dengan delapan prosesor atau octa-core processor dari Snapdragon 615, serta memori penyimpanan internal sebesar 32GB yang dapat diperluas hingga 128GB dengan kartu MicroSD, untuk memberikan kenyamanan penggunaan yang maksimum.
XiaomiRedmi 3 dan RedmiNote 3
4. Xiaomi Redmi 3
Xiaomi Redmi 3 masuk ke daftar 5 smartphone Android Tiongkok pilihan awal 2016. Meski dibanderol dengan harga terjangkau, yaitu sekitar US$ 106 atau Rp 1,4 jutaan, Xiaomi Redmi 3 hadir dengan fitur-fitur mumpuni.
Di sektor dapur pacu, misalnya, Xiaomi Redmi 3 mengusung Qualcomm Snapdragon 616, yang dipadukan dengan RAM berkapasitas 2GB. Untuk menyimpan berbagai files, Xiaomi Redmi 3 menyediakan ruang penyimpanan internal seluas 16GB, yang dapat ditambah hingga 128GB dengan microSD.
Meski begitu, vendor asal Beijing ini belum bisa memberikan konfirmasi resmi terkait kapan Redmi 3 akan rilis di Indonesia. Mungkin saja, dalam waktu dekat seri penerus Redmi 2 tersebut akan muncul di pasar Tanah Air.
5. Xiaomi Redmi Note 3
Selain Redmi 3, Xiaomi Redmi Note 3 juga turut masuk ke daftar 5 smartphone Android Tiongkok pilihan awal 2016. Smartphone yang awalnya direncanakan memiliki nama 'Redmi Note 2 Pro' tersebut memiliki baterai super dengan kapasitas 4.000 mAh. Kendati berkapasitas besar, tak berarti Xiaomi Redmi Note 3 tampil dengan fisik 'gemuk'.
Ada beberapa highlight yang diandalkan vendor asal Beijing tersebut. Antara lain ada fitur fingerprint scanner yang terletak di kover bagian belakang smartphone, dengan kemampuan recognition yang membutuhkan waktu sekitar 0,3 detik saja untuk membuka smartphone.
Redmi Note 3 juga dibekali dengan RAM 2 GB, layar 5,5 inci Full HD, mendukung konektivitas 4G dan berjalan di sistem antarmuka terbaru besutan Xiaomi, MIUI 7.
(Jek/Cas)
Advertisement