Sukses

Clash Royale Meluncur di iOS dan Android Bulan Depan

Clash Royale memiliki gameplay gabungan dari sistem permainan collectible card dan real-time competitive strategy.

Liputan6.com, Helsinki - Setelah diperkenalkan di awal 2016, akhirnya Supercell mengumumkan bahwa seri gim (game) terbarunya, Clash Royale, akan dirilis pada Maret 2016 mendatang untuk perangkat iOS dan Android.

Clash Royale sendiri merupakan seri 'terusan' dari gim mobile populer Clash of Clans (CoC). Seperti dilansir Venture Beat, Rabu (10/2/2016), developer gim asal Finlandia tersebut optimis kehadiran Clash Royale di kancah gim mobile dunia kelak bisa menyaingi popularitas CoC.

Bahkan, mereka yakin Clash Royale mampu mendulang untung besar dan turut menyumbang pemasukan lebih banyak.

Seperti diketahui, Supercell sendiri merupakan developer gim mobile dengan pemasukan paling bombastis, yakni US$ 30 juta (setara dengan Rp 405 miliar) hingga saat ini.

 Baca Juga

Clash Royale sebetulnya sudah hadir dalam versi beta pada Januari 2015. Hanya dalam waktu satu hari setelah diluncurkan pada negara-negara tertentu di dunia, gim ini langsung tembus ke posisi kedua sebagai aplikasi gratis di AppStore Kanada, dan nomor ke 15 dalam daftar pendapatan.

Hasil tersebut bisa dibilang cukup menakjubkan dan yang pertama kali dialami Supercell, mengingat Clash Royale masih dalam tahap uji coba beta.

Dengan hasil seperti ini tidak menutup kemungkinan kalau Clash Royale bisa puncaki posisi pertama secara global dalam hal pendapatan.

Clash Royale, game baru besutan developer Clash of Clans (Flipboard)

Clash Royale memiliki gameplay gabungan dari sistem permainan collectible card dan real-time competitive strategy. Ya, kedua sistem gameplay ini sebetulnya sudah hadir lebih dulu di gim Hearthstone dan Dota 2.

Di sinilah Anda akan menghadapi musuh secara real-time untuk mengoleksi kartu karakter dan spell yang tersedia.

Sebelum memulai permainan, Anda diharuskan menyusun BattleDeck dan membuat strategi agar bisa memenangkan pertempuran.

Karakter-karakter yang hadir lewat kartu di Clash Royale juga hampir sama dengan para karakter yang ada di CoC. Ada juga beberapa karakter baru seperti princess, knights, dan babydragons.

(Jek/Isk)