Sukses

Huawei P9 Siap Meluncur pada 6 April

Akun @evleaks yang kerap memberikan berbagai bocoran soal smartphone terbaru, berkicau tentang Huawei P9.

Liputan6.com, Jakarta - Smartphone terbaru Huawei, P9, yang diprediksi akan segera meluncur kembali menjadi perbincangan. Kali ini akun Twitter Evan Blass, @evleaks, yang kerap memberikan berbagai bocoran soal smartphone terbaru, berkicau tentang P9.

Dilansir Phone Arena, Selasa (8/3/2016), @evleaks mengungkapkan bahwa Huawei P9 akan meluncur pada 6 April 2016. "Huawei P9 launches Wednesday, April 6th," atau "Huawei P9 meluncur Rabu, 6 April".

Sejauh ini, sejumlah informasi soal spesifikasi P9 juga muncul di ranah maya. Smartphone tersebut di antaranya memiliki layar 5 inci dengan resolusi FHD 1080 x 1920 piksel dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB. P9 hadir memiliki bodi ramping dengan ketipisan 6,18mm.

Selain P9, smartphone tersebut juga memiliki tiga varian lain yang dikabarkan akan meluncur bersamaan yaitu P9 Max, P9 lite dan sebuah edisi spesial. Meski terdapat sejumlah perbedaan dalam hal spesifikasi, semuanya akan dilengkapi pemindai sidik jari yang berada di belakang bodi.

Untuk harga, P9 dibanderol US$ 473 atau setara Rp 6,1 juta (Rp 13.060 per US$), P9 lite US$ 289 atau setara 3,7 juta, P9 Max US$ 627 atau setara Rp 8,1 juta dan edisi spesial US$ 565 atau setara Rp 7,3 juta.

(Din/Cas)