Sukses

Perusahaan Produk Konsumen Harus Mulai Garap Ranah Digital

Hal ini tidak terlepas dari perkiraan semakin tingginya transaksi digital di masa depan

Liputan6.com, Jakarta - Tren transaksi digital yang saat ini kian marak ternyata juga berpengaruh terhadap bidang produk kemasan konsumen (Consumer Packaged Goods). Informasi tersebut diketahui dari studi terbaru yang dilakukan Accenture bekerja sama dengan Ipsos.

Untuk itu, dalam penelitian berjudul "The Future is Now: Understanding The New Asian Customers", Accenture memperkirakan pertumbuhan ritel lewat digital akan lebih besar dibanding sebelumnya. Tak hanya itu, diperkirakan lebih dari 50 persen dari pertumbuhan tersebut berasal dari pasar Asia.

"Pasar di negara seperti Tiongkok, Indonesia, India, Thailand, dan Singapura diperkirakan akan terus meningkat. Bahkan, Tiongkok sendiri diperkirakan akan menyumbang sekitar 60 persen dari pertumbuhan di Asia," ujar Prihadiyanto, Managing Director dan Product Lead, Accenture Indonesia, saat pemaparan hasil penelitian Accenture, di Jakarta, Kamis (10/3/2016), kemarin.

Oleh sebab itu, Prihadiyanto menuturkan perusahaan produk kemasan konsumen harus mampu mengambil kesempatan ini. Salah satunya adalah dengan menggaet pelanggan muda yang memang dikenal sebagai generasi digital.

Selain itu, dari penelitian ini juga ditemukan adanya pergeseran konsumen untuk mulai berbelanja dengan cara lebih cepat. Accenture sendiri menggunakan istilah micro moment untuk menggambarkan pergeseran tersebut.

Jadi, kecenderungan saat ini adalah banyak konsumen di Asia memilih melakukan pembelian dengan durasi relatif lebih cepat. Bahkan, Prihadiyanto menuturkan transaksi tersebut tak jarang dilakukan dalam sebuah aktivitas ringan, misalnya di tengah-tengah jeda rapat ataupun sekadar menunggu kendaraan umum.

Hal ini kemudian perlu dicermati para pelaku e-Commerce khususnya perusahaan di bidang produk kemasan. Sebab, pemanfaatan teknologi digital pada pelaku di bidang produk kemasan masih sangat rendah.

Bahkan, Mohammed Sirajudden, ASEAN Managing Director Accenture Digital Products, menuturkan perusahaan produk kemasan harus segera melakukan transformasi digital. Menurutnya, ini penting untuk memastikan kelangsungan bisnis sebuah perusahaan.

"Jika perusahaan produk kemasan tidak mengambil kesempatan ini, mereka akan tergeser pelaku usaha yang lebih baru dan telah mengadopsi teknologi digital," ujar Sirajudden. Lebih lanjut, ia menganjurkan perusahaan mulai berinovasi dengan menjadikan konsumen sebagai fokus.

Beberapa hal yang dapat dilakukan perusahaan untuk mulai bertransformasi ke arah digital adalah bermitra dengan platform e-Commerce untuk menjangkau konsumen baru, memaksimalkan nilai e-Commerce, serta mengandalkan pendekatan mobile, termasuk mulai mengintegrasikan platform media sosial.

(Dam/Why)