Sukses

HTC 10 Contek Desain One A9?

Dalam sebuah laporan terbaru, HTC 10 disebut memiliki desain aluminium seperti One A9, yang memiliki desain mirip dengan iPhone.

Liputan6.com, Jakarta HTC satu-satunya vendor smartphone besar yang tidak mengumumkan produk flagship di ajang Mobile Wolrd Congress 2016 lalu.

Alhasil muncul pemberitaan yang menyebutkan bahwa smartphone flagship HTC akan segera meluncur, beserta serangkaian bocoran spesifikasinya.

Smartphone terbaru HTC akan menyandang nama HTC 10. Perusahaan telah mengirim undangan dengan keterangan "Block your dates", tapi tidak ada rincian tanggal yang dimaksud.

Laporan mengenai HTC 10 pun semakin banyak bertaburan di ranah maya. Dalam sebuah laporan terbaru, HTC 10 disebut memiliki desain aluminium seperti One A9. Sebagai gambaran, HTC One A9 memiliki desain mirip dengan iPhone.

Dilansir Indian Express, Senin (14/3/2016), Evan Blass melalui akun Twiter @evleaks juga kembali memberikan bocoran informasi mengenai HTC 10. Ia menunggah gambar smartphone tersebut yang tampak dibalut empat pilihan warna, antara lain carbon gray, glacier silver (white face), glacier silver (black face) dan topaz gold.

Selain bocoran informasi dari pihak luar, HTC telah beberapa kali merilis teaser. Salah satunya adalah teaser video di YouTube. Video bertajuk "Power of 10" tersebut berdurasi 28 detik.

(Din/Cas)

Video Terkini