Sukses

Bulan Depan, BlackBerry Priv Terima Pembaruan Android Marshmallow

Ponsel BlackBerry dengan OS Android pertama, BlackBerry Priv, akan menerima pembaruan Android Marshmallow pada awal bulan Mei 2016.

Liputan6.com, Waterloo - BlackBerry Priv adalah smartphone Android pertama dari perusahaan asal Kanada, BlackBerry yang hadir pada akhir 2015.

Saat itu, sistem operasinya masih menggunakan Android 5.0 Lollipop. Namun dikabarkan perangkat ini akan mendapatkan pembaruan Android Marshmallow. 

Perusahaan sendiri mengonfirmasi hal ini dan menyebutkan bahwa update Marshmallow untukPriv akan dirilis dalam waktu dekat.

Seperti dikutip Tekno Liputan6.com dari laman Uber Gizmo, Senin (4/4/2016), pembaruan Marshmallow ini telah ditunggu oleh pengguna BlackBerry Priv.

Dipastikan, Marshmallow akan menyambangi Priv pada kuartal pertama 2016. Perusahaan menyebutkan update tersebut akan tersedia pada awal Mei.

BlackBerry sendiri belum mengungkapkan modifikasi apa saja yang akan hadir melalui Marshmallow. Dikabarkan, pembaruan tersebut akan mampu menopang keamanan pada platform BlackBerry Priv.

Dengan demikian, perusahaan mengharapkan kehadiran update Marshmallow akan memberikan dampak penjualan Priv yang lebih besar.

Berdasarkan laporan kuartal keempat 2015, penjualan BlackBerry Priv tidak sesuai dengan harapan perusahaan. Dari jumlah penjualan yang ditargetkan, yakni 850.000 unit, Priv hanya terjual sebanyak 600.000 unit.

Hal ini membuat pendapatan dari perangkat keras BlackBerry terjun bebas. Namun BlackBerry justru mendapatkan keuntungan lebih banyak dari bisnis perangkat lunaknya. 

(Tin/Cas)