Sukses

Oppo R9 Akan Dijual dengan Nama 'F1 Plus' di Indonesia

Hal tersebut disampaikan langsung dari CEO Oppo Indonesia, Ivan Lau.

Liputan6.com, Jakarta - Oppo baru saja mengumumkan bahwa nama seri R9 akan diganti dengan nama 'F1 Plus' untuk negara Indonesia. Hal tersebut disampaikan langsung dari CEO Oppo Indonesia, Ivan Lau, yang mengkonfirmasikan bahwa smartphone teranyarnya ini memang akan menggunakan embel-embel F1.

"Untuk O-Fans (sebutan pengguna Oppo) di Indonesia, jangan khawatir. R9 akan dijual dengan nama #OppoF1Plus," cuit Ivan dari akun Twitter resminya, @OPPOIvanLau.

Selain itu, di cuitan berikutnya, Ivan juga memamerkan kedua perangkat F1 Plus dalam balutan warna Gold dan Rose Gold. Jika ditelisik lebih dekat, F1 Plus memang tampak mirip dengan R9 yang lebih dulu memulai debutnya di Tiongkok beberapa waktu lalu.


Bisa dilihat, kedua perangkat ini tampak identik lewat fitur fingerprint yang tampak di bagian depan, serta memiliki desain bezel yang tipis.


Kendati demikian, Ivan tidak mengungkap apakah F1 akan dijual lewat pre-order atau langsung dijual ke toko-toko yang sudah menjalin kerjasama dengan Oppo.

Ia hanya memastikan, pihak Oppo akan bekerjasama dengan Oppo Store dan retailer terpilih untuk memasarkan smartphone yang memiliki tagline "Selfie Expert" ini.

(Jek/Ysl)