Liputan6.com, Jakarta - Kompetisi inovasi tahunan di bidang aplikasi yang diadakan Microsoft, Imagine Cup, telah memasuki tahap akhir. Putaran final Imagine Cups 2016 saat ini diikuti oleh sembilan tim developer muda yang berasal dari beberapa universitas.
Pada gelaran ke-11Â Imagine Cup di Indonesia ini, bekerja sama dengan Bank Mandiri untuk pertama kalinya. Imagine Cup diharapkan tak hanya mendorong inovasi teknologi, tapi juga meningkatkan jiwa kewirausahaan generasi muda.Â
Baca Juga
"Tujuan utama dari kompetisi ini adalah mampu menghasilkan Bill Gates muda dari Indonesia, menciptakan lebih banyak technopreneur," ujar Andreas Diantoro, President Director Microsoft Indonesia, saat acara pengumuman tahap akhir Imagine Cup, di Jakarta, Rabu (6/4/2016).
Advertisement
Selain itu, Andreas juga menuturkan kompetisi ini sejalan dengan misi pemerintah untuk menciptakan 1.000 technoprenuer pada 2020. Terlebih, menurutnya, kondisi UKM di Indonesia saat ini sudah sangat hebat.
Senada dengan Andreas, Anthonius Henricus, Developer Experience & Evangelism Director, Microsoft Indonesia juga menuturkan hal serupa. Menurutnya, kerja sama ini semakin melengkapi gelaran Imagine Cup untuk tahun ini.
"Kerja sama dengan Bank Mandiri semakin melengkapi kompetisi ini. Mulai dari proses pembimbingan, inkubasi, dan akselerasi," ujar Anthonius. Hal itu dimungkinkan sebab Bank Mandiri memiliki program inkubator dan akselerator.
Rico Usthavia Frans, Managing Director, Bank Mandiri yang turut hadir dalam acara tersebut mengatakan kompetisi ini juga sejalan dengan misi Bank Mandiri untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan muda di Indonesia, khususnya di bidang technopreneur.
Acara tersebut juga dihadiri oleh para alumni Imagine Cup beberapa tahun sebelumnya, yakni Puja Pramudya dari Radya Labs dan Nur Wakhidatul Ummah dari CAKRA.
Sebagai informasi, pada tahap awal kompetisi ada 118 proyek yang terkumpul, sebelumnya akhirnya ada 9 kelompok yang masuk babak final. Nantinya, hanya akan ada tiga tim terbaik yang berhak mewakili Indonesia di semifinal Imagine Cup 2016 tingkat dunia.
Penentuan juara untuk Imagine Cup 2016 sendiri akan ditentukan pada malam ini. Imagine Cup sendiri memiliki tiga kategori yang dikompetisikan, yakni World Citizenship, Innovation, dan Games.
Daftar Finalis Imagine Cup 2016 Tingkat Nasional
Kategori World Citizenship
1. Tim Garuda45 (King’s College London, University College London, University of Edinburgh) dengan proyek TB DeCare
2. Tim Proclub studio (Telkom University – Bandung) dengan proyek Mobile Posyandu
3. Tim TaniHub (BINUS Internasional – Jakarta) dengan proyek TaniHub
Kategori Innovation
1. Tim BatuBuah (Telkom University – Bandung) dengan proyek EZMarker
2. Tim Hoome Studio (Institut Teknologi Bandung, Telkom University – Bandung) dengan proyek Hoome
3. Tim IMS (Universitas Komputer Indonesia – Bandung) dengan proyek IMS+ (Infusion Monitoring System)
Kategori Games
1. Tim None Developers (Universitas Trunojoyo Madura – Bangkalan) dengan game Froggy and the Pesticide
2. Tim Reversi (Institut Teknologi Sepuluh Nopember – Surabaya) dengan game MonsterMath
3. Tim Rubic Studio (Universitas Trunojoyo Madura – Bangkalan) dengan game Flip the Cat.
(Dam/Ysl)