Sukses

Luncurkan Aplikasi, Cari Jasa Profesional via Seekmi Makin Mudah

Setelah melalui tahap beta, marketplace penyedia jasa profesional Seekmi akhirnya meluncurkan aplikasi mobile.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah beberapa waktu lalu hanya memberikan layanannya via situs web, Seekmi selaku penyedia marketplace jasa profesional seperti servis, kesehatan, guru les, dan lainnya, mengumumkan ketersediaan aplikasi Seekmi di platform Android dan iOS.

Layanan yang digagas oleh Nayoko Wicaksono dan Clarissa Leung pada April 2015 ini merupakan salah satu layanan jasa yang menghubungkan penyedia jasa profesional ke calon klien dengan lebih mudah, cepat, dan tepat.

"Kita ingin menghubungkan penyedia jasa dan pencari jasa di Indonesia dengan lebih mudah, efektif, dan efisien. Kita juga berharap akan menjadi leading service marketplace yang memberikan social dan economic impact yang besar," ujar Nayoko, selaku CEO Seekmi saat tim Tekno Liputan6.com temui di sela-sela peluncuran aplikasi Seekmi, Rabu (11/5/2016).

Ia juga mengatakan, pengguna dapat mencari berbagai jenis layanan yang tersedia di Seekmi yang beragam dan tepercaya. Untuk makin memudahkan pengguna, Seekmi juga menyediakan fitur chatting bernama miChat.

"Seluruh vendor yang ada di Seekmi harus melalui proses seleksi ketat dari kami. Hal ini juga untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan mendapatkan kepercayaan dari para pencari layanan," kata Nayoko menambahkan.

Peluncuran Seekmi hari ini pun dihadiri oleh Menteri Perdagangan Indonesia 2014 Mari Elka Pangestu. Wanita yang merupakan salah satu investor Seekmi itu mengungkap industri masa depan Indonesia akan berkembang dalam industri penyedia jasa.

"Dulu kita cari-cari jasa servis atau lainnya lewat Yellow Pages. Sekarang dengan adanya Seekmi kita tidak perlu repot lagi cari penyedia jasa yang terpercaya dan dekat dengan tempat kita," tutur Mari.

(Ysl/Why)