Sukses

iPhone 7 Plus Bakal Punya Dual Kamera

Analis KGI Securities, Ming-Chi Kuo, kembali mengumbar prediksi soal iPhone terbaru.

Liputan6.com, Jakarta - Seri iPhone 7 diprediksi akan meluncur pada tahun ini, seiring dengan semakin banyaknya informasi mengenai perangkat tersebut yang beredar di ranah maya. Kali ini kembali muncul informasi menarik soal kamera dan spesifikasinya.

Dilansir GSM Arena, Jumat (13/5/2016), analis KGI Securities, Ming-Chi Kuo, kembali mengumbar prediksi soal iPhone terbaru. Menurutnya, seri iPhone 7 dengan layar 5,5 inci akan memiliki pengaturan dual kamera.

Ia meyakini, smartphone tersebut nantinya akan meluncur sebagai iPhone 7 Plus. Ming-Chi Kuo berpendapat keputusan Apple menghadirkan fitur dual kamera tersebut dipengaruhi oleh LG dan Huawei.

Reaksi positif konsumen terhadap dual kamera yang dimiliki LG G5 dan Huawei P9, disebut membuat Apple memutuskan melakukan hal serupa untuk smartphone terbarunya.

Kehadiran dual kamera itu, juga membuat Apple menyertakan RAM 3GB untuk iPhone 7 Plus. Menurut analis KGI, Sony dan LG akan mampu memenuhi permintaan Apple untuk memproduksi modul dual kamera pada tahun ini.

Lebih lanjut, laporan lain mengungkapkan bahwa iPhone 7 dan 7 Plus akan menjadi perangkat anti air dan memiliki tombol sentuh Home.

(Din/Cas)