Sukses

Top 3: Aplikasi yang Wajib Dimiliki hingga Main PS4 tanpa TV

3 aplikasi Android yang wajib dimiliki paling menarik perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - 3 aplikasi Android yang wajib dimiliki paling menarik perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (12/10/2016).

Berita lain yang tak kalah menarik perhatian datang dari cara bagaimana bermain gim PS4 tanpa TV. 

Lebih lengkapnya, simak 3 berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. 3 Aplikasi Android yang Harus Kamu Miliki

Pasar Android semakin berkembang, kamu tidak bisa mengabaikan fakta bahwa smartphone kamu juga harus didukung oleh sistem operasi Android yang bagus.
5 Aplikasi Terbaik yang Jarang Dipakai oleh Pengguna Android (PCMag)
Untuk itu, kamu memerlukan aplikasi yang tepat demi mendapatkan yang terbaik untuk smartphone Android kamu.

Ada beberapa kategori yang harus kamu ketahui, mulai dari browser, keamanan, komunikasi, launcher hingga hiburan. Sekarang juga kamu bisa mengubah perangkat dari gadget biasa menjadi gadget yang menarik.

Baca selengkapnya di sini 

2. Lakukan Tips Ini Supaya Masa Pakai Baterai Ponsel Tahan Lama

Para penggemar iPhone biasanya sangat menantikan informasi baterai saat peluncuran iPhone terbaru setiap tahunnya. Fitur utama yang biasanya diharapkan oleh pecinta Apple ini adalah baterai awet dan tahan lama.
Ilustrasi isi daya ponsel.
Menyadur PC-Tablet, American Chemical Society merilis sebuah video, yang menyertakan beberapa tips untuk memperpanjang masa pakai baterai.

Video dimulai dengan pengenalan singkat tentang prinsip dasar dari baterai ion-lithium.

Baca selengkapnya di sini 

3. Kamu Bisa Main PS4 tanpa TV dengan Perangkat Ini

Bagi para gamer konsol, mobilitas merupakan 'harga mahal' yang harus dibayar untuk menikmati pengalaman bermain gim terbaiknya.
Dengan ini, PS4 kamu bisa dibawa-bawa. (Venture Beat)
Namun, bagaimana jika ada sebuah aksesoris yang memungkinkan kamu bermain konsol PlayStation 4 (PS4) saat sedang dalam perjalanan panjang?

Beberapa dari kamu pasti menganggap hal tersebut hanya mimpi dan tak mungkin terjadi. Akan tetapi, hal tersebut dapat dilakukan berkat Hori Full HD Monitor for PlayStation 4.

Baca selengkapnya di sini

(Isk)