Liputan6.com, Jakarta Facebook kembali merilis fitur baru dan kali ini berhubungan dengan pemilihan presiden. Layanan jejaring sosial itu meluncurkan Endorsements untuk para pengguna yang ingin menunjukkan dukungan mereka kepada kandidat Presiden Amerika Serikat (AS).
Product Manager Civic Engagement Facebook, Samidh Chakrabart, mengatakan bahwa cara kerja Endorsements sama seperti politikus atau surat kabar menunjukkan dukungan mereka dalam pemilihan umum.
"Sama seperti politikus, surat kabar, dan organisasi mendukung kandidat untuk pemilihan, fitur ini memungkinkan siapa pun di Facebook melakukan hal yang sama," ujarnya seperti dilansir Business Insider, Rabu (19/10/2016).
Pengguna yang ingin menyuarakan dukungan bisa mengunjungi Page kandidat terpilih. Kemudian klik kolom "Endorse" dan jelaskan alasan memilih kandidat tersebut.
Sebelumnya para pengguna Facebook memang bisa menunjukkan dukungan, tapi hanya dengan cara memberikan Like dan berbagi Page resmi para kandidat. Namun dengan Endorsements, pendukung kandidat harus mem-post pesan ke News Feed untuk menjelaskan alasan dukungan mereka.
Seorang juru bicara Facebook mengatakan, para pengguna bisa memilih untuk memperlihatkan dukungan mereka kepada semua orang (publik) atau hanya kepada daftar teman saja. Di sisi lain, para kandidat bisa memilih dukungan publik untuk dimasukkan dalam Page resmi mereka.
Langkah terbaru Facebook ini merupakan salah satu upaya untuk membuat lebih banyak orang terlibat dalam sebuah kegiatan publik.
(Din/Cas)
Facebook Luncurkan Endorsements untuk Dukung Kandidat Presiden
Facebook kembali merilis fitur baru dan kali ini berhubungan dengan pemilihan presiden.
Advertisement