Sukses

Donald Trump Jadi Presiden AS, #RIPAmerica Duduki Trending Topic

Tagar #RIPAmerica langsung menduduki trending topic global setelah Trump terpilih menjadi Presiden AS.

Liputan6.com, New York - Calon Presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik, Donald Trump, resmi memenangkan pemilihan presiden dengan mengantongi 276 electoral vote. Sementara pesaing Trump, Hillary Clinton, hanya mendapatkan 218 electoral vote.

Setelah Trump terpilih sebagai orang nomor satu di Negeri Paman Sam tersebut, sebagian besar warga Amerika Serikat merasa kecewa.  Tak sedikit yang mengeluhkan fakta bahwa Trump menjadi Presiden AS. Sampai-sampai, cuitan kekecewaan mereka di Twitter menjadi trending topic global.

Salah satu yang menyorot perhatian adalah tagar #RIPAmerica. Hingga berita ini diturunkan, tagar tersebut masih menduduki trending topic dunia.

Selain #RIPAmerica, beberapa trending words seperti #DonaldTrump, President Trump, #ElectionNight dan #Elections2016 juga mendominasi linimasa.

Namun sebagaimana Tekno Liputan6.com pantau, kebanyakan cuitan dari tagar tersebut juga melontarkan rasa gelisah dari warga AS.

Berikut cuitan-cuitannya:

Donald Trump berjanji akan menjadi presiden bagi seluruh rakyat AS. "Bekerja bersama-sama, kita akan memulai tugas mendesak untuk membangun kembali bangsa kita," tutur Trump.

"Saya sudah tahu negara kita dengan baik. Potensi yang luar biasa. Setiap rakyat Amerika akan memiliki kemampuan untuk mewujudkan potensi dirinya masing-masing [...]," kata Trump.

Kemenangan Trump membuat banyak orang terkejut. Sebab, taipan bisnis asal New York itu kerap diterpa skandal, apalagi saat ia berkampanye menjadi Presiden AS. Selain itu, mayoritas jajak pendapat menyebut bahwa Hillary Clinton yang akan terpilih menjadi Presiden AS.

Hanya beberapa jam sebelum pilpres dilangsungkan, survei yang dikeluarkan oleh Reuters/Ipsos States of the Nation menyebut bahwa Hillary Clinton memiliki peluang 90 persen untuk mengalahkan Trump. Namun nyatanya tidak demikian.

(Jek/Why)