Sukses

2 Kamera Anyar Fujifilm Resmi Melenggang

Kali ini Fujifilm resmi memperkenalkan dua seri sekaligus, yakni X100F dan X-T20

Liputan6.com, Kyoto - Fujifilm resmi mengumumkan dua kamera anyarnya yang masuk dalam jajaran seri ringkas premium. Perusahaan asal Jepang itu memperkenalkan X100F dan X-T20, yang masing-masing merupakan penerus dari seri sebelumnya.

Untuk X100F, Fujifilm telah membenamkan sejumlah fitur baru ketimbang pendahulunya, termasuk three-mode hybrid electronic dan optical viewfinder. Kamera ini mempertahankan lensa 23mm f/2 dan desain yang sama dengan jajaran kamera X100 sebelumnya.

Namun, bukan berarti tak ada perubahan sama sekali. Fujifilm menuturkan telah merancang ulang kontrol pada X100F agar mudah dijangkau dari sisi kanan sehingga memungkinkan penggunaan satu tangan yang lebih baik.

Dikutip dari The Verge, Jumat (20/1/2017), kamera ini memiliki 91 phase detection focus points yang mencakup 40 persen area pengolahan gambar. X100F yang tersedia dengan pilihan abu-abu dan hitam ini dibekali dengan sensor CMOS X-Trans III 24MP.

Sementara untuk seri lensa lepas pasang, X-T20, Fujifilm membenamkan sensor CMOS X-Trans III 24MP dan X-Processor Pro. Kamera ini juga bisa merekam video dalam resolusi 4K, meningkat dari pendahulunya yang hanya bisa merekam video full HD 1080p.

Kamera seri X-T20 yang baru saja diperkenalkan oleh Fujifilm (sumber: theverge.com)

X-T20 tak memiliki joystick di bagian depan seperti seri lainnya, tapi kamera ini dibekali dengan fitur full touchscreen. Sama seperti X100F, kamera ini juga tersedia dalam pilihan warna abu-abu dan hitam.

Fujifilm sendiri membanderol X100F dengan harga US$ 1.299 atau sekitar Rp 17 juta. Sementara X-T20 dibanderol dengan US$ 899 atau sekitar Rp 12 juta (body only).

Rencananya, kamera ini akan segera dipasarkan bulan depan untuk wilayah Amerika Serikat. Namun, belum dapat dipastikan kapan kamera ini akan menyambangi wilayah lain.

(Dam/Isk)