Liputan6.com, Jakarta - Saat ini transportasi online telah menjadi kebutuhan kaum urban yang memiliki mobilitas tinggi, dan ingin cepat menembus kemacetan lalu lintas ibukota yang padat tiap harinya.
Namun, dinamika lalu lintas dan pengguna jalan di Jabodetabek pun tidak dapat diduga dan dihindari. Ditambah, banyak pengguna kendaraan tidak memiliki 'kedewasaan' pola pikir ketika berlalu lintas.
Karena itu, wajar jika beberapa pengemudi ugal-ugalan dapat menyebabkan tragedi ringan atau kecelakaan serius yang melibatkan tak hanya pengemudi transportasi online semata, tetapi juga penumpangnya.
Advertisement
Baca Juga
Guna menghindari hal itu, Fuse, aplikasi penyedia asuransi yang berpasangan dengan JASINDO, resmi mengumumkan kemitraannya dengan Grab.
Dalam keterangan resmi kepada Tekno Liputan6.com, Kamis (4/5/2017), pengguna Grab dapat membayarkan harga mulai dari Rp 1.000, dan mendapatkan tunjangan mulai dari Rp 1 juta untuk rawat inap hingga Rp 10 juta bilamana kehilangan nyawa di jalan.
Fadli Wardhana, Kepala Marketing Comm dan PR Fuse mengungkap, "Kami tahu fungsi asuransi tersebut adalah untuk memberikan perlindungan kepada pengguna dan keluarga mereka. Kini secara online, pengguna akan lebih aman karena telah diberi perlindungan nyata."
Sebagai informasi, pengguna yang mendaftarkan diri akan langsung mendapatkan perlindungan. Pengguna hanya perlu melakukan proses registrasi awal dan menggunakan satu nomor telepon dan KTP.
"Saat ini, Fuse bisa diakses melalui voucher redeem Grab. Seketika, pengguna Grab akan langsung mendapatkan 1 proteksi gratis setelah mendaftar. Untuk memproses klaim juga sangat mudah dan bisa dilakukan dengan mengklik 'fast claim' dalam aplikasi," ujar Fadli.
Saat ini, Fuse sudah dapat diunduh di Google Play Store secara gratis.
(Ysl/Isk)